NASDEM Akan Duetkan Anies-Sahroni di Pilkada DKI Jakarta 2024,Begini Tanggapan Pengamat Politik

TRIBUN-MEDAN.COM – Partai Nasional Demokrat (NasDem) tengah mengkaji peluang untuk menduetkan Anies Baswedan dan Ahmad Sahroni sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta pada Pilkada serentak 2024 mendatang.

Terkait rencana duet Anies-Sahroni tersebut, Pengamat Politik dari Univesitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Adi Prayitno memberikan tanggapan.

Menurutnya, sulitnya terwujud keinginan tersebut jika tidak ada partai politik lainnya yang setuju untuk mendukung duet keduanya.

“Kuncinya ada partai lain yang siap gabung dukung. Kalau tak ada, duet ini tak bakal terjadi,” ucap Adi kepada wartawan dikutip, Senin (6/5/2024).

Dia menyebut, partai yang dinahkodai Surya Paloh tidak bisa mengusung Anies-Sahroni sendirian karena tak cukup kursi di legislatif.

Diketahui, Partai Nasdem memperoleh 11 kursi di DPRD  Jakarta pada Pileg 2024, sementara syarat partai mengusung calon gubernur adalah sebanyak 22 kursi.

Menurut Adi, akan terjadi kerumitan jika Nasdem benar-benar ingin menjagokan Anies-Sahroni.

Kerumitan itu tidak lain tentang ada atau tidaknya partai yang berkenan bergabung.

Menurut Adi, meski Nasdem, PKS, dan PKB berkoalisi di Pilpres 2024, namun tidak semudah itu terjadi kesepakatan untuk mendukung calon gubernur dan wakil gubernur dari satu partai saja.

“PKS dan PKB belum tentu mau. PKS atau PKB mungkin akan menyorongkan kader internal mereka juga untuk bisa maju,” imbuhnya.

Selain itu, PKS dan PKB juga akan mempertanyakan mengenai keuntungan apa yang akan diperoleh keduanya jika melanggengkan keinginan Nasdem mengusung Anies-Sahroni.

“Kalau PKB dan PKS dukung duet tersebut, dua partai itu dapat apa? Politik itu soal untung rugi,” ucap dia.

Adi mengatakan, jika memang tidak ada partai yang mau bergabung, Partai Nasdem harus memilih antara Anies atau Sahroni untuk dijagokan di Pilkada  Jakarta 2024.

“Jika tak ada partai yang mau gabung, tentu Nasdem mesti milih antara Anies atau Syahroni yang harus dimajukan,” jelas dia.

PKS: Semua Peluang Masih Terbuka

Sementara itu, menurut Juru Bicara (Jubir) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Mabruri semua peluang masih terbuka untuk berkoalisi.

“Semua peluang masih terbuka. Untuk Pilgub belum ada nama-nama yang fix. Tergantung komunikasi antarpartai,” jelas Mabruri, Sabtu (4/5/2024).

Dia menjelaskan, partai politik manapun di Jakarta memang harus melakukan kerja sama atau koalisi untuk mengusung calon gubernur di Pilgub Jakarta 2024.

Lantaran tak ada yang memenuhi syarat jumlah kursi di legislatif. “Pilgub Jakarta semua partai tak ada yang bisa mengusung sendiri. Mesti gabungan partai-partai,” jelas dia.

Sebelumnya diberitakan, nama Anies Baswedan terus mencuat untuk diusung menjadi calon gubernur (Pilgub) Jakarta 2024.

Partai NasDem mengambil ancang-ancang untuk menduetkan Anies Baswedan- Ahmad Sahroni dalam pemilihan gubernur. “Itu (duet Anies-Sahroni) memang masih dalam kajian mendalam dari DPP (Dewan Pimpinan Pusat) partai,” jelas Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Jakarta Wibi Andrino kepada wartawan, dikutip Sabtu (4/5/2024).

Wibi menjelaskan, Anies tetap menjadi top priority untuk diusung Partai Nasdem dalam Pilgub Jakarta, sebagaimana yang telah diungkapkan Ketua DPP Partai Nasdem Willy Aditya sebelumnya. Menurut Wibi, Anies memiliki kapabilitas untuk kembali memimpin Jakarta.

“Untuk Nasdem ya sebenarnya publik Indonesia sudah tahu lah prioritas ke siapa, kita pasti menginginkan our former governor Bapak Anies Rasyid Baswedan untuk kembali ke Jakarta. Ini sebenarnya bukan inginnya Nasdem, tapi inginnya majority masyarakat Jakarta. Kinerja beliau selama lima tahun terakhir ini sangat amat dirasakan,” ungkapnya.

Dia menilai akan sangat disayangkan jika Anies tidak kembali ke Jakarta untuk melakukan pembangunan yang strategis ke depan. Mengingat saat menjadi Gubernur DKI Jakarta pada 2017-2022, Anies dianggap berhasil melakukan pembangunan dan kemajuan di Jakarta. Pihaknya juga memiliki kader internal yang juga kompeten dan berpotensi menjadi pemimpin di Jakarta.

“Secara internal juga kita punya nama-nama yang lain, ada bang Ahmad Sahroni, ‘gubernur’ Tanjung Priok mungkin bisa by step menjadi Gubernur Jakarta,” ucapnya.

Wibi mengatakan, DPW Partai Nasdem Jakarta saat ini masih melakukan pendalaman dan penggodokan mengenai figur-figur tersebut atau figur-figur lainnya. “Kami di DPW lebih kepada konsolidasi struktural, mempersiapkan infrastruktur partai, bilamana nanti sudah diputuskan oleh tingkat pusat, kita kerja bisa secara optimal,” tutupnya dikutip dari WartaKotalive.com.

Bagaimana Tanggapan Anies Baswedan?

Terkait wacana itu, mantan Capres nomor urut 1 ini mengaku bakal mempertimbangkan untuk maju dalam Pilkada Jakarta 2024.

Padahal sebelumnya, Anies mengatakan belum ingin membahas Pilkada Jakarta gegara masih fokus soal sengketa Pilpres.

Namun yang menariknya, banyak yang beranggapan bahwa Anies turun level dari Capres ke Calon Gubernur.

Menurut Pengamat Politik yang juga Direktur Eksekutif Voxpol Center, Pangi Syarwi Chaniago mengatakan bahwa sejatinya seorang politisi membutuhkan jabatan untuk menjaga elektabilitasnya.

“Tidak ada politisi itu mau tidur. Tidak ada, mereka butuh panggung. Supaya lampunya redupnya itu bisa terang,” kata Pangi, Jumat (1/3/2024).

Menurut Pangi, jika seusai dinyatakan kalah Pilpres 2024 Anies tak memiliki jabatan publik maka elektabilitasnya kemungkinan meredup.

Termasuk jika Anies ke depan kembali menjadi pengajar atau pun aktif di media sosial.

Menurut Pangi, itu tak cukup untuk menjaga elektabilitas Anies apabila ia ingin kembali maju di Pilpres 2029.

“Apa salahnya jadi menteri. itu juga hebat. Tapi kalau di Reshuffle itu juga lewat (elektabilitasnya).

Tapi kalau gubernur itu 5 tahun. Dia punya anggaran, dia punya kebijakan, dia punya budget dan dia langsung bersentuhan dengan rakyat.

Itu salah satu cara menjaga approval ratingnya. Lampunya supaya tetap terang,” paparnya.

Namun, Pangi menyebut Anies juga tak bisa dengan mudah jika ingin kembali maju di Pilkada Jakarta.

Sebab, Anies tak memiliki kendaraan politik. Ia harus menunggu ada parpol yang kembali mengusungnya untuk maju di Pilkada Jakarta.

“Jangan-jangan PKS gak mau, NasDem gak mau, ya gak dapat, Tapi artinya menurut saya. Anies itu harus tetap punya panggung, kalau enggak dia lewat (elektabilitasnya),” tutur Pangi.

Anies Akui Bakal Pertimbangkan Maju Pilkada Jakarta

Setelah meminta jeda pascakalah Pilpres 2024, Anies Baswedan akhirnya mulai mempertimbangkan untuk jadi calon gubernur di Pilkada Jakarta 2024.

Pernyataan Anies mempertimbangkan untuk maju kontestasi politik Jakarta disampaikannya di Banda Aceh, Aceh, Sabtu (4/5/2024).

Mantan capres nomor urut 1 itu menyapa kembali para pemilihnya di Serambi Mekah itu.

nasdem akan duetkan anies-sahroni di pilkada dki jakarta 2024,begini tanggapan pengamat politik

Nasdem membuka wacana bakal menduetkan Anies Baswedan dengan Ahmad Sahroni di Pilgub Jakarta. (HO)

Seperti diketahui, dari 38 provinsi di Indonesia, Anies hanya menang di dua provinsi, yakni Aceh dan Sumatera Barat pada Pilpres 2024.

“Semua yang sifatnya panggilan tugas, itu selalu dipertimbangkan dengan serius,” kata Anies di Banda Aceh.

Anies memastikan, pertimbangan itu akan bermuara pada pengambilan keputusan.Dia tidak menyebut kapan keputusan maju atau tidak di Pilkada Jakarta diambil.

“Dan kami pertimbangkan semua panggilan tugas itu dengan serius. Kemudian nanti kita ambil keputusannya,” kata Anies.

Sempat Minta Jeda

Sebelumnya, Anies sempat minta jeda. Hal itu disampaikan Anies Baswedan setelah acara pembubaran Timnas AMIN di kediamannya, di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2024) sore.

Anies mengaku, ingin rehat sebentar seusai berbulan-bulan terlibat dalam kontestasi Pilpres 2024.

“Semua yang menyangkut langkah berikutnya, kasih jeda sebentar,” ujar Anies.

Saat disinggung soal rencana maju di Pilkada DKI Jakarta, Anies pun enggan berkomentar banyak.

Anies mengaku belum terpikir soal sikap politiknya ke depan.

“Sekarang jeda dulu, habis itu baru garap lagi,” jawabnya.

(*/tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan  

OTHER NEWS

12 minutes ago

The Jim Crow era is upon us

12 minutes ago

Arsenal 2-1 Everton: Player ratings as Gunners title bid falls short

12 minutes ago

Noah Gragson wins Fan Vote to advance to 2024 All-Star Race

13 minutes ago

Horner: 'An extra lap at Imola was dangerous, but not because of Norris'

13 minutes ago

Alan Shearer slams ‘crazy’ Newcastle and Tottenham over end-of-season match in Australia

13 minutes ago

Taylor Swift stops acoustic set to help fans needing medical attention during concert

13 minutes ago

Ron Silk holds on to win Miller Lite Salutes Wayne Anderson 200 at Riverhead Raceway

13 minutes ago

‘My phone is going to be on’: Mauricio Pochettino in dark over Chelsea future

13 minutes ago

Timeline of the Assange legal saga over extradition to the US on espionage charges

13 minutes ago

Asian hornets: What is insect expected to surge in numbers in UK this summer?

13 minutes ago

Roberto De Zerbi will ‘smoke more cigarettes’ if he fails to land new job soon

13 minutes ago

Arsenal and Liverpool’s task will only get harder - they must learn from Man City’s priceless quality

13 minutes ago

When does Bridgerton series 3, part 2 come out? Release date, trailer and streaming details

13 minutes ago

Brexit live updates: David Cameron to face grilling over Gibraltar border dispute as Labour MP forgets pledges

13 minutes ago

Alexander Zverev emerges as top French Open contender as questions grow over rivals

13 minutes ago

Liberatore set for AFL return after concussion concerns

14 minutes ago

Pep Guardiola names the Arsenal mistake which cost them the title

15 minutes ago

Security guard with a passion for studying

15 minutes ago

Dominican Republic election: Incumbent president in the lead

20 minutes ago

Ofcom Begins Procedure To Sanction GB News Over Rishi Sunak ‘People’s Forum’

20 minutes ago

Istria, the little-known Mediterranean peninsula that ticks all the holiday boxes

20 minutes ago

BREAKING: Jacob Zuma barred from returning to Parliament

20 minutes ago

OPEN LETTER to Kaizer Chiefs: Sign Pitso Mosimane and Percy Tau!

20 minutes ago

Stormers boss John Dobson previews final URC round against resurgent Lions

21 minutes ago

Aileen Cannon's Latest Jack Smith Filing Torn Apart by Legal Analysts

21 minutes ago

The Star confirms it has received takeover offers from third parties

21 minutes ago

I supercommute through 4 states to get to work. I love earning a 6-figure NYC salary but living a suburban life in Delaware.

21 minutes ago

Asian hornets: Public warned of invasive species after record sightings

21 minutes ago

Wizz Air Abu Dhabi launches UAE’s first flight subscription service

21 minutes ago

Victorian nurses and midwives vote 'no' to pay offer

21 minutes ago

Russia's Black Sea Fleet Loses Another Warship: Reports

24 minutes ago

Monday's analyst calls: Micron gets an upgrade, hospital stock to rally more than 25%

24 minutes ago

3 Americans among 50 detained after failed coup in DR Congo

24 minutes ago

Shani Louk, whose body was paraded through Gaza, laid to rest in Israeli funeral: ‘In your death you became a symbol’

24 minutes ago

Northern Lights to shine across much of the UK again TONIGHT as a huge solar storm strikes Earth: Is your area going to be illuminated as the Aurora Borealis lights up the night sky?

24 minutes ago

Would YOU drink from Britain's canals? Scientists develop a way to purify untreatable water within 45 minutes - and it can even get rid of parasites such as those seen in the recent outbreak in south-west England

24 minutes ago

Tree surgeon, 48, who pushed his wife, 46, down the stairs and broke her hip in a fit of rage after their WiFi went down is spared jail

24 minutes ago

Radford family announce major baby news as they celebrate a new pregnancy at a gender reveal party for Britain's biggest family

24 minutes ago

'This could help millions of women': Rishi Sunak hails first-of-its-kind AI breast cancer screening trial set to be rolled out on the NHS in bid to catch lumps earlier than ever

24 minutes ago

'Self ID by another name': Tories seize on Labour's plan to 'water down gender rules so one GP can sign off legal sex change' - after SNP descended into chaos over trans issues

Kênh khám phá trải nghiệm của giới trẻ, thế giới du lịch