Kapolri Pastikan Tak Ada yang Ditutupi Dalam Penyelidikan Kematian Siswa SMP di Padang

kapolri pastikan tak ada yang ditutupi dalam penyelidikan kematian siswa smp di padang

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Jakarta, Jumat (28/6/2024).

JAKARTA, KOMPAS.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan pihaknya tidak akan menutupi apapun dalam penyelidikan kasus kematian Afif Maulana (12), siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Padang, Sumatera Barat, yang diduga meninggal dunia karena dianiaya polisi.

Kapolri menegaskan setiap pelanggaran, baik etik maupun pidana, akan ditindaklanjuti.

"Kasus proses etik menunjukkan kita tidak ada yang ditutupi dan bila ada kasus pidana juga akan ditindaklanjuti," ujar Sigit saat dikonfirmasi Kompas.com, Selasa (2/7/2024).

Dalam pengusutan kasus ini, Polri juga menurunkan tim dari Mabes Polri di antaranya Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) hingga Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum).

Bahkan, Bareskrim hingga pihak eksternal seperti Kompolnas juga turut dilibatkan dalam mengusut kasus ini.

"Tim Bareskrim juga sudah kita minta untuk supervisi," ujar dia.

Lebih lanjut, Kapolri menyebut Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) Irjen Pol Suharyo sudah mengumumkan soal tahapan dan setiap temuan dalam pengusutan kasus ini.

"Kapolda saya lihat mengumumkan tahapan proses yang sudah dilaksanakan dalam setiap temuan yang didapat," ujar dia.

Seperti diketahui, Minggu (9/6/2024) polisi menemukan jenazah remaja laki-laki tanpa identitas sekitar pukul 12.00 WIB.

Jenazah tersebut kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Padang, kemudian dijemput pihak keluarga yang sebelumnya kehilangan salah seorang anggota keluarganya.

Sebelum ditemukan tewas, AM berada di jembatan Kuranji yang saat itu diduga sedang terjadi aksi tawuran.

Berdasarkan hasil investigasi LBH Padang, AM diduga dianiaya sebelum tewas dengan bukti luka-luka lebam di tubuh korban.

Penjelasan Kapolda Sumbar

Sementara itu, Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyo menyebutkan kasus kematian AM (12) di sungai Batang Kuranji Padang dianggap sudah selesai. Kasus tersebut bisa dibuka kembali jika ada bukti baru.

Hasil otopsi memperlihatkan adanya patah tulang iga belakang bagian kiri sebanyak 6 ruas dan patahannya merobek paru-paru.

"Penyebab kematiannya adalah karena patah tulang iga dan merobek paru-paru itu," kata Suharyono kepada wartawan di Mapolda Sumbar, Minggu (30/6/2024).

Sementara untuk hasil visum memperlihat adanya luka lecet, luka memar dan lebam yang diduga akibat telah menjadi mayat.

"Keterangan dokter forensik itu lebam mayat akibat telah meninggal beberapa jam sebelumnya," jelas Suharyono.

Kendati penyelidikan kasus itu sudah selesai, pihaknya masih memberikan kesempatan kepada seluruh pihak menyerahkan bukti baru. Sehingga kasusnya bisa dibuka kembali.

"Bisa dibuka lagi kalau ada bukti baru. Kita tidak mau berdasarkan kata-katanya tapi harus dengan bukti," jelas Suharyono.

Suharyono mengatakan pihaknya menduga AM tewas jatuh ke sungai dan berbenturan dengan benda keras yang menyebabkan tulang iganya patah.

Dia mengatakan, belum ada saksi yang melihat AM terjun dari jembatan atau terpeleset ke sungai.

Namun demikian, kata Suharyono, berdasarkan keterangan saksi kunci, AM sudah menyatakan niat mau terjun ke sungai untuk menghindari polisi.

"Berdasarkan keterangan saksi A, AM berniat terjun dan mengajak saksi A terjun," jelas Suharyono.

Saat diamankan, kata Suharyono, A sempat mengatakan ke polisi bahwa ada temannya yang berniat terjun dari atas jembatan.

"Namun personel itu tidak menggubrisnya karena tidak yakin ada yang mau terjun. Sebab ketinggiannya mencapai 20 meter lebih," kata Suharyono.

Dari kawasan jembatan itu, kata Suharyono diamankan 18 orang terduga tawuran dan salah satunya A.

Saat tiba di Polsek Kuranji, A kembali memberitahu ke polisi ada temannya yang hendak terjun dari jembatan.

"Dari data dan keterangan A itu, dapat disimpulkan AM tidak ada di Polsek Kuranji dan tidak masuk dalam 18 orang yang diamankan," kata Suharyono.

OTHER NEWS

35 minutes ago

Kunker ke Sulawesi Selatan, Jokowi Akan Tinjau Program Pompanisasi

35 minutes ago

Hacker Brain Cipher Ancam Bocorkan Data PDN Jika Pemerintah Lakukan Ini

35 minutes ago

Penjelasan Kemenkes soal Wacana Mendatangkan Dokter Asing ke RI

35 minutes ago

Daftar Zodiak Bernasib Baik Besok Jumat 5 Juli 2024: Taurus,Gemini,Virgo,hingga Aquarius

35 minutes ago

Mesin Diesel Jangan Diisi Oli Mesin Bensin Dampaknya Mengerikan

35 minutes ago

Sopir Taksi Online yang Sebut Penumpang Pelacur di Pademangan Sudah Dipecat

35 minutes ago

Jelang Jokowi Lengser, Sri Mulyani Sebut Aset Pemerintah Rp13.072 Triliun

35 minutes ago

Jerman Vs Spanyol, Alasan Julian Nagelsmann di Ambang Skorsing

35 minutes ago

Ini Pesan WA Hasyim Asyari Soal CD Bikin Bingung CAT,Dijawab Nada Bercanda,Ohw Maaf Keselip

35 minutes ago

Transaksi BCA di Mesin EDC Akan Dikenakan Tarif Rp 4.000, Bagaimana dengan Tarik Tunai di ATM?

35 minutes ago

Makin Yakin Pegi Setiawan Bukan Dalang Kasus Vina Cirebon,Eks Kabareskrim Sindir Bukti Polda Jabar

35 minutes ago

Sri Mulyani: Aset Pemerintah Capai Rp 13.072,8 triliun

35 minutes ago

Austria, Sensasi Instan Euro 2024

35 minutes ago

Spanyol vs Jerman: Ujian Sesungguhnya Tim Matador

35 minutes ago

12 Ramalan Shio Besok Jumat 5 Juli 2024: Kerjaan Shio Ayam Lancar,Babi Mahir,Cek Angka Hokimu

35 minutes ago

PPP Hormati Keputusan DKPP Pecat Hasyim Asy,ari dari Ketua KPU,Ungkit Kasus Serupa Arief Budiman

35 minutes ago

Bursa Transfer Terkini,Persib Bandung Mulai Aktif,Empat Resmi Bergabung,Lima Dilepas

35 minutes ago

EURO 2024: Kisah Lama Memacu Turki

35 minutes ago

7 Artis Berhijab Pulang dari Makkah,Nagita Slavina dan Margin Wieheerm,Paula Verhoeven Ingat Mati

35 minutes ago

Agen Joshua Zirkzee Mendarat di Milan untuk Merundingkan Transfer dengan AC Milan

35 minutes ago

Sri Mulyani Beberkan Kondisi Tingkat Kemiskinan RI selama Masa Pemerintahan Jokowi

39 minutes ago

4 Tanggal Lahir yang Dijaga oleh Khodam Naga Emas, Hidupnya Selalu Hoki Jarang Kena Sial

39 minutes ago

Chat WA Tak Etis Ketua KPU dengan Korban CAT,Ngaku Ada Titipan CD,Hasyim Asyari: Maaf Keselip

39 minutes ago

Sosok Artis Cantik Dekat dengan Putra Soeharto Tapi Tak Dinikahi,Terhalang Restu Keluarga Cendana?

39 minutes ago

Keterangan Ahli Pidana Untungkan Polda Jabar Soal Penetapan Tersangka Pegi Setiawan

39 minutes ago

Polda Jabar Bantah Agus Surono Tak Kompeten Jadi Saksi Ahli

57 minutes ago

5 Pemain Inggris Berisiko Kena Larangan Bermain di Semifinal Euro 2024

57 minutes ago

Jerman Vs Spanyol Bukan Laga Pamungkas Toni Kroos

57 minutes ago

Perkembangan Karier Calafiori Dipertanyakan Jika Gabung dengan Arsenal,Ngaruh ke Timnas Italia

2 hrs ago

Penjelasan Kemenkes soal Dekan FK Unair Diberhentikan Usai Tolak Dokter Asing ke Indonesia

2 hrs ago

Sinopsis Good Partner, Aksi Pengacara Jang Na Ra dan Nam Ji Hyun

2 hrs ago

Pensiunan Kombes Ini Ragukan Keahlian Saksi Ahli Polda Jabar di Sidang Pegi,Pengunjung Auto Ketawa

2 hrs ago

Petani Lebanon Cari Jawaban atas Penggunaan Fosfor Putih oleh Israel

2 hrs ago

Profil Iffa Rosita, Pengganti Hasyim Asy'ari di KPU

2 hrs ago

Brain Chipher Minta Maaf Usai Serang PDN, Pengamat Keamanan Siber: Hinaan ke Pemerintah

2 hrs ago

Buntut Pencopotan Dekan FK Unair, Alumni dan Dokter Gelar Aksi Bela Prof Budi

2 hrs ago

Ikuti Jejak Sarwendah, Betrand Peto Lakukan Perubahan Wajah sampai Penampilan, Paras Onyo Kini Jadi Sorotan

2 hrs ago

Perbandingan Ponsel Lipat Keluaran Oppo,Vivo,dan Samsung: Harga Beda Jauh,Bagus Mana?

2 hrs ago

28 Singkatan Bahasa Inggris Gaul dan Artinya, Biar Kamu Tetap Update

2 hrs ago

Berikut Tanda Anak Bangga pada Anda Sebagai Orang Tua Mereka