Harga HP Dibanderol Rp 4 Jutaan,Inilah Spesifikasi Ponsel Tahan Banting Terbaru Oppo A3 Pro 5G

TRIBUNKALTARA.COM - Pabrikan teknologi Oppo resmi meluncurkan smartphone terbarunya dari lini A-Series, yakni Oppo A3 Pro 5G di Indonesia.

Ponsel baru ini sudah bisa langsung dipesan lewat marketplace rekanan Oppo Indonesia.

Sebelumnya, gawai ini sudah rilis terlebih dahulu di China pada April lalu.

Jika dibandingkan dengan versi China, Oppo A3 Pro 5G versi Indonesia memiliki desain dan spesifikasi yang berbeda.

Pada aspek tampilan bagian punggung misalnya, modul kamera Oppo A3 Pro 5G versi Indonesia tidak membuat melainkan berbentuk persegi.

Desain ini mirip dengan modul kamera belakang Oppo Reno 12 versi global.

Ponsel baru Oppo A3 Pro 5G ini bisa dibilang menjadi ponsel tahan banting kedua milik Oppo setelah Oppo A60.

Hal ini karena ponsel Oppo A3 Pro 5G sudah dilengkapi dengan sertifikasi uji ketahanan militer Amerika Serikat (AS) MIL-STD 810H dan Sertifikasi Ketahanan Jatuh SGS (Standar) dan Standar Militer SGS.

Perangkat ini sukses lolos berbagai macam uji ketahanan tersebut karena memiliki struktur ponsel yang kokoh, meliputi layar Panda Glass dua lapis, bingkai atau kerangka ponsel premium, dan lain sebagainya.

Masih soal ketahanan, sama seperti Oppo A60, Oppo A3 Pro 5G juga turut dibekali dengan teknologi Splash Touch. Fitur ini memungkinkan layar ponsel masih bisa dioperasikan dengan lancar apabila terkena air hujan.

Supaya ponsel tetap aman dari debu dan air, Oppo A3 Pro 5G juga sudah dilengkapi dengan sertifikat uji ketahanan terhadap air dan debu dengan rating IP54.

Penasaran dengan spesifikasi Oppo A3 Pro 5G selengkapnya? Simak detailnya berikut ini.

Spesifikasi Oppo A3 Pro 5G

harga hp dibanderol rp 4 jutaan,inilah spesifikasi ponsel tahan banting terbaru oppo a3 pro 5g

Spesifikasi Oppo A3 Pro 5G. (Oppo)

Ponsel Oppo A3 Pro 5G dibekali dengan layar IPS LCD berukuran 6,67 inci dengan resolusi HD Plus dan refresh rate 120 Hz.

Layar ini mengusung tingkat kecerahan maksimal 1.000 nit.

Pada sektor fotografi, ponsel ini memiliki dua kamera belakang yang masing-masing memiliki resolusi 50 MP dan 2 MP (portrait).

Kamera selfie terletak di bagian depan yang dimuat dalam lubang punch hole di tengah atas layar beresolusi 8 MP.

Guna mengoptimalkan performa, Oppo A3 Pro 5G diotaki oleh chipset 6 nanometer MediaTek Dimensity 6300 yang sudah mendukung konektivitas 5G.

Prosesor atau chipset ini didukung dengan RAM LPDDR4X 8 GB dan media penyimpanan (storage) UFS 2.2 dengan kapasitas 256 GB.

Beralih ke sektor daya, Oppo A3 Pro 5G disokong dengan baterai jumbo 5.100 mAh.

Baterai ini mendukung pengisian daya cepat atau fast charging SuperVOOC dengan daya 45 watt.

Komponen baterai di ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan fitur Battery Health Engine untuk menjaga kondisi baterai tetap sehat hingga empat tahun pemakaian, serta Smart Charging untuk pengisian daya pintar sesuai dengan kebiasaan pengguna.

Fitur pendukung lainnya yang ada di ponsel ini mencakup Ultra Volume 300 persen, RAM Expansion 8 GB, jaminan kelancaran sistem Trinity Engine, AI Portrait Retouching, AI Eraser, Dual-View Video, AI LinkBoost untuk meningkatkan kekuatan sinyal, dan masih banyak lagi.

Ponsel ini juga dilengkapi dengan aksesori bungkusan (casing) ponsel Anti-Drop Shield Case.

Menggunakan casing ini, Oppo mengklaim smartphone terbarunya itu dapat bertahan dari 450 rotasi dalam uji tumbukan tanpa kerusakan berarti.

harga hp dibanderol rp 4 jutaan,inilah spesifikasi ponsel tahan banting terbaru oppo a3 pro 5g

Casing ponsel Anti-Drop Shield Case, aksesori pada Oppo A3 Pro 5G. (Oppo)

Harga HP Oppo A3 Pro 5G di Indonesia

Di Indonesia, Oppo A3 Pro 5G hadir dalam dua opsi warna yakni hitam dan ungu dengan desain mengilap kesat khas Oppo, Oppo Glow.

Ponsel yang memiliki dimensi ketebalan 7,68 mm dan bobot sekitar 186 gram ini dijual dengan harga Rp 4 juta untuk satu-satunya pilihan RAM dan penyimpanan (8 GB/256 GB).

Oppo A3 Pro 5G sudah bisa dipesan pada 28 Juni - 4 Juli 2024 di marketplace rekanan Oppo yang ada di Indonesia.

Konsumen yang memesan pada periode ini juga dapat benefit tambahan berupa cashback dan bonus Gadget Proteksi.

(*)

Baca juga berita menarik Tribun Kaltara lainnya di Google News

OTHER NEWS

2 hrs ago

Ditanya soal Pilkada 2024, Raffi Ahmad Malah Menyebut Nama Gibran

2 hrs ago

Usai Dipecat DKPP, Ketua KPU Hasyim Asy'ari: Alhamdulillah Lepas Tugas Berat

2 hrs ago

Bocor Chat Hasyim Asyari ke CAT,Tulis Sepotong CD ,Maaf Keselip,

2 hrs ago

Jenis Kacang yang Boleh Dimakan Penderita Asam Urat, Ini 6 Rekomendasi yang Tidak Timbulkan Efek Samping

2 hrs ago

Cerita Kakak Ipar Prabowo Diberhentikan dari Gubernur BI usai Tutup 16 Bank saat Krismon

2 hrs ago

Kebun Raya Eka Karya Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

2 hrs ago

Hasil Final Piala AFF U16 2024: Australia Juara Bekuk Thailand via Adu Penalti

2 hrs ago

5 Hotel ini Dekat Stasiun Solo Balapan di Solo Jateng,Ada Hotel Bintang 2 Rp 180 Ribuan

2 hrs ago

Janjikan Apartemen dan Biaya Hidup ke Korban, Segini Gaji dan Harta Ketua KPU Hasyim Asy'ari

2 hrs ago

Nova Arianto Minta Timnas U16 Indonesia Tidak Berpuas Diri usai Juara 3 Piala AFF U16 2024

2 hrs ago

Pemilik Scoopy Kaget Bayar Ongkos Mekanik Rp 250 Ribu, Padahal Cuma Ganti Ini

2 hrs ago

Bursa Transfer Liga 1 - Persis Solo Perkuat Lini Pertahanan dengan Kehadiran Ripal Wahyudi dan Gio Numberi

2 hrs ago

19 Bahan Alami Ini Efektif Segarkan Bau Kulkas,Tanpa Efek Samping

2 hrs ago

Kontroversi TPF Kasus Vina Bentukan Elza Syarief,Dianggap Dagelan hingga Kena Semprot Susno Duadji

2 hrs ago

Isi 14 Kotak Seserahan untuk Ayu Ting Ting,Keluarga Lettu Fardhana Mengikhlaskan: Sudah Rezeki Ayu

2 hrs ago

7 Seleb Pakai Outfit Monokrom di Dior Haute Couture Fall 2024

2 hrs ago

GIIAS 2024 Sebentar Lagi, Mitsubishi Bakal Bawa Triton Terbaru?

2 hrs ago

Bos BEI Waspadai Jebakan Influencer Saham, Ingat Kasus CEO Jouska?

2 hrs ago

Bocoran Produk Baru MG di GIIAS 2024

2 hrs ago

Spesifikasi Toyota Kijang Kapsul Diesel, MPV Kuat Minum Solar Busuk

2 hrs ago

Nihil dari Indonesia, 10 Gedung Pencakar Langit Tertinggi di Dunia

2 hrs ago

Pakai Kamera Pengawas Intai Perselingkuhan Istrinya dengan Letnan, Polisi AS Dihukum

2 hrs ago

7 Gaya Taew Natapohn, Lawan Main Mario Maurer di 'Kissed by the Rain'

2 hrs ago

Isi Chat Kiky Saputri Bahas Alasan Ayu Ting Ting dan Lettu Fardhana Putus: Kak Semua Ceritamu Bener

2 hrs ago

12 Ide Nama Bayi Laki-laki Islam Modern Lahir di Bulan Juli Lengkap dengan Arti

2 hrs ago

[FULL] Kesaksian Dede Teman Pegi di Sidang Praperadilan, Beber Chat Facebook hingga Nama Panggilan

2 hrs ago

Daftar Susunan Pemain Timnas U-16 Indonesia Vs Vietnam - Nova Arianto Rombak Pemain

2 hrs ago

PSM Makassar Dijiplak? Bali United Santer Datangkan Everton Nascimento usai Gaet Kenzo Nambu

2 hrs ago

Alasan Persija Hanya Kontrak Carlos Pena Satu Musim, Beda dengan Thomas Doll

4 hrs ago

'Iyaa Siap Sayang', Kata Ketua KPU saat Diminta Cek Kesehatan Usai Hubungan Seks

4 hrs ago

Luhut: Beruntung Jokowi Larang Ekspor Nikel...

4 hrs ago

Belajar dari Kematian Zhang Zhi Jie, Kenali Beda Henti Jantung dan Serangan Jantung

4 hrs ago

Marselino Ferdinan Dilepas KMSK Deinze, Media Vietnam: Performanya Memang Tak Terlalu Mengesankan

4 hrs ago

Ada Petisi Menuntut Pemakzulan Presiden, Jutaan Warga Sudah Tanda Tangan

4 hrs ago

Mbak CAT Korban Asusila Ketua KPU Hasyim Asy'ari Buka Suara, Begini Kalimatnya

4 hrs ago

Ketahui Porsi Makan Bayi 6 Bulan saat Baru Mulai MPASI

4 hrs ago

Misteri Kematian Perempuan di Kamar Kos Pati, Korban Sempat Pesan Makan Malam di Warung

4 hrs ago

Simak, Ini Posisi Terbaik Meletakkan Baby Car Seat

4 hrs ago

Samurai Baru PSS Sleman,Resmi Datangkan Eks Anak Asuh Shin Tae-yong di Timnas Korea Selatan

4 hrs ago

Sukses Melumat Vietnam 5-0, Timnas Indonesia Peringkat 3 Piala AFF U-16