Cegah Anemia pada Remaja dengan Konsumsi Makanan Ini,Simak Penuturan Dokter

TRIBUNHEALTH.COM – Anemia atau kurangnya sel darah merah tak hanya dialami orang dewasa saja.

Ternyata remaja berisiko mengalaminya, terutama pada remaja putri.

Tanpa kita sadari, rupanya konsimsi makanan bisa membantu dalam mencegah anemia.

Makanan dan minuman tersebut bukan sembarangan, melainkan harus bergizi.

Lantas,apa saja makanan dan minuman yang disarankan untuk mencegah anemia?

Dokter umum di RS Brayat Minulya Surakarta, dr. Maria Dorothea Irene menyampaikan tanggapannya pada tayangan YouTube TribunHealth.com mengenai makanan dan minuman yang bisa mencegah anemia.

Menyinggung anemia, tentunya hal ini perlu dicegah dan segera diatasi.

cegah anemia pada remaja dengan konsumsi makanan ini,simak penuturan dokter

Ilustrasi anemia pada anak, begini paparan dokter (Pixabay.com)

Upaya mencegah anemia bisa dilakukan dari hal sederhana, yakni memperhatikan asupan makanan dan minuman.

Dokter Irene menuturkan, makanan yang bisa mencegah anemia ini mengandung tinggi protein dan zat besi.

Makanan tinggi zat besi bisa didapatkan dari daging merah tanpa lemak, ikan, unggas (ayam dan bebek), kacang-kacangan, sereal yang difortifikasi hingga sayur-sayuran hijau.

Ia juga menyarankan untuk konsumsi banyak vitamin C seperti jeruk, jambu biji, pepaya, nanas, semangka, buah naga dan tomat, atau bisa konsumsi buah berwarna orange, merah dan juga kuning.

“Kalau makanan, tinggi protein dan zat besi. Makanan tinggi zat besi itu bisa dari daging merah  tanpa lemak, ikan, unggas seperti ayam, bebek, kacang-kacangan, sereal yang difortifikasi, juga dari sayur-sayur hijau. Jadi gak cuma dari daging aja tapi dari sayuran juga bisa mengandung zat besi,” kata dr. Irene.

Kemudian yang banyak vitamin C nya, misalnya jeruk, jambu biji, pepaya, nanas, semangka, buah naga, tomat dan biasanya buah yang warnanya orange atau merah atau kuning. Itu biasanya banyak vitamin C nya,” sambungnya

“Upaya mencegah anemia bisa dengan konsumsi makanan tinggi zat besi seperti daging merah, ikan, unggas, kacang-kacangan, dan buah yang mengandung vitamin C,” imbuhnya.

Jika sobat sehat mengalami anemia, maka bisa mengkonsumsi makanan tinggi protein, zat besi, sayur-sayuran dan juga buah-buahan. Selain itu, tetaplah rutin berolahraga.

Gejala yang muncul ketika remaja mengalami anemia itu apa saja?

Dijelaskan oleh dr. Irene, gejala anemia pada remaja dan dewasa ini hampir sama, secara umum gejalanya pasti pucat.

“Gejalanya sebenarnya untuk remaja maupun dewasa itu hampir sama. Namun, secara umum gejala anemia pasti pucat ya,” ujardr. Irene

Pasti pucat, mudah lelah. Remaja ini kan harusnya usah sekolah, jadi biasanya kurang konsentrasi di kelas, sering pusing, sakit kepala, gampang ngantuk, sering nguap,”

“Misalkan sekolah dari pagi sampai siang, jam 10 itu kadang sudah lelah. Gampang lelah gampang mengantuk walaupun tidurnya cukup,” imbuhnya

Bisa juga tangan dan kaki terasa dingin, bahkan bisa  mengalami keringat dingin jika kondisinya parah.

“Kalau kondisinya parah, selain muncul keringat dingin bisa juga muncul sesak napas,” jelas dr. Irene.

Anemia yang parah bisa mengalami beberapa hal berikut:

– Sesak napas

– Jantung berdebar-debar

– Pucat tak hanya di kulit, tapi bisa sampai di kuku, selaput lendir.

Selaput lendir mulai dari mata, bawah kelopak mata.

– Mudah pusing meskipun tidak berdiri terlalu lama

“Kan banyak ya remaja-remaja waktu upacara, kegiatan pramuka atau kegiatan di luar itu pusing, pingsan juga salah satu tanda anemia,” tandasnya

– Mudah memar

Misalkan gak ada apa-apa, tiba-tiba badan biru-biru. Terkena meja dan kursi sedikit saja biru-biru juga salah satu tanda dari anemia.

Ini disampaikan pada channel YouTube TribunHealth.com, bersama dengan dr. Maria Dorothea Irene. Seorang dokter umum dari Rumah Sakit Brayat Minulya Surakarta.

(TribunHealth.com/PP)

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World