BAWASLU Resmi Buka 18.557 Formasi Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024,Ini Deretan Posisinya

TRIBUNPRIANGAN.COM – Pelaksanaan seleksi awal CPNS 2024 ditargetkan bakal dibuka pada awal Mei 2024.

Hal itu sebagaimana disampaikan pemerintah Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas.

Sementara bila formasi belum terpenuhi maka akan dibuka seleksi berikutnya hingga akhir tahun ini.

“Pelaksanaan seleksi awal ditargetkan bulan Mei,” kata Anas dikutip Kompas.com, Jumat (29/3/2024).

“Dan bila formasi belum terpenuhi, maka bisa dibuka seleksi berikutnya sampai akhir 2024,” sambungnya.

Penataan tenaga non-ASN sediri dilakukan dengan merekrut 1,6 juta formasi untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

“Pemerintah juga akan menyelesaikan penataan tenaga non-ASN berdasarkan database BKN sebagaimana amanat Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN, di mana tahun ini dilakukan rekrutmen sebanyak 1 juta 600 ribu formasi yang belum diangkat sebagai PPPK,” ujar dia.

Adapun spesifikasi formasi CPNS dan PPPK juga telah dibeberkan Pelaksana Tugas (Plt) Deputi Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Aba Subagja.

“Paling cepat di posisi April, atau Mei sambil menunggu verval (verifikasi validasi),” ujar Aba, dilansir dari Kompas.Tv

Aba menjelaskan bahwa pendaftaran April 2024 akan mencakup rekrutmen CPNS, PPPK, dan ASN melalui jalur sekolah kedinasan.

Adapun total 2,3 juta formasi terdiri dari 690.822 formasi untuk lulusan baru (fresh graduate) dan 1.605.694 formasi untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Formasi untuk instansi pusat sebanyak 429.183 formasi, terdiri dari 207.247 CPNS dan 221.936 PPPK.

Formasi khusus merupakan gabungan dari formasi guru, dosen, tenaga kesehatan, dan tenaga teknis.

Formasi PPPK di pemerintah daerah dialokasikan untuk 419.146 guru, 417.196 tenaga kesehatan, dan 547.416 tenaga teknis.

Prioritasnya adalah untuk tenaga dosen, guru, tenaga kesehatan, tenaga teknis termasuk tenaga digital, dan berbagai sektor penting lainnya.

Selain itu, berbagai formasi juga ditawarkan dalam seleksi nasional tahunan tersebut.

Meski belum ada laporan pasti mengenai formasi secara detail dari berbagai instansi, namun para peserta bisa sambil mengecek dari laman resmi BKN yang telah tersedia, salah satunya yang tersedia pada Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu).

Formasi CPNS Bawaslu 2024

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenpanRB) menyetujui sebanyak 18.557 formasi di lingkungan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu).

Artinya, KemenpanRB menyetujui 100 persen usulan kebutuhan formasi ASN 2024 di lingkungan Bawaslu.

Dimana rincian formasi CASN 2024 Bawaslu yang dibuka terdiri dari 1.984 formasi CPNS 2024 dan 16.573 formasi PPPK 2024.

“Rinciannya 1.984 CPNS dan 16.573 PPPK, termasuk untuk formasi-formasi yang penting dalam mendukung kinerja Bawaslu seperti analis hukum, analis pengawasan, hingga auditor,” ujar Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas dalam keterangan resmi yang dikutip Kompas.com, Jumat (19/4/2024).

Adapun, dalam keterangan resmi disebutkan bahwa lima besar formasi CASN 2024 yang dibuka di lingungan Bawaslu yaitu Analis Hukum, IT, Analis Pengawasan, Analis Peraturan Perundang-Undangan dan Kebijakan Publik, serta Auditor.

Rekrutmen CASN 2024 ini diharapkan memberikan kesempatan kepada para tenaga honorer atau tenaga non ASN di lingkungan Bawaslu.

“Pemerintah berharap penyerapan tenaga non ASN/honorer di Bawaslu bisa optimal menjadi ASN, sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam menuntaskan penataan tenaga non-ASN/honorer sesuai arah Presiden,” jelas Anas.

Selain itu, rekrutmen diharapkan bisa mendorong kinerja Bawaslu yang dalam waktu dekat akan berlangsung pemilihan kepala daerah serempak di seluruh Indonesia.

“Mudah-mudahan nanti formasi ini bisa dioptimalkan dan harapan saya ini bisa mendorong target kinerja, termasuk dalam menyongsong Pilkada serentah di lebih dari 500 daerah yang baru ertama kali ini terjadi di Indonesia,” papar Anas.

Dituliskan bahwa salah satu sasaran dalam rekrutmen CASN Bawaslu tahun 2024 yakni fresh graduate dalam pengawasan bidang IT.

Talenta baru diharapkan mampu melakukan sosialisasi di seluruh media sosial dan saluran informasi Bawaslu.(*)

Baca berita update TribunPriangan.com lainnya di Google News

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World