NASA Ungkap Asal-usul Benda Luar Angkasa yang Tembus Atap Rumah Warga AS

nasa ungkap asal-usul benda luar angkasa yang tembus atap rumah warga as

Benda luar angkasa yang jatuh menimpa rumah warga bernama Alejandro Otero di Kota Naples, Negara Bagian Florida, Amerika Serikat, pada 8 Maret 2024. Obyek asing ini diduga pecahan yang dibuang Stasiun Luar Angkasa Internasional.

NAPLES, KOMPAS.com – NASA pada Senin (15/4/2024) mengonfirmasi bahwa benda asing yang jatuh menembus atap rumah warga di Kota Naples, Negara Bagian Florida, Amerika Serikat (AS), adalah puing dari Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).

Peristiwa jatuhnya benda asing ini terungkap bulan lalu, ketika penghuni rumah tersebut yang bernama Alejandro Otero mengunggah di media sosial X pada 8 Maret 2024, ada benda logam yang merobek dan menembus atap lantai dua rumahnya dan hampir mengenai putranya.

Lokasi dan waktu kejadiannya cocok dengan prediksi resmi mengenai terbakarnya pecahan palet kargo yang membawa baterai tua di atmosfer, buangan dari pos orbital pada 2021.

NASA, yang kemudian mengambil obyek tersebut dari Otero untuk dianalisis, mengonfirmasi bahwa prediksi mereka benar.

“Berdasarkan pemeriksaan, kami menyatakan bahwa puing-puing tersebut merupakan tiang penyangga peralatan pendukung penerbangan NASA yang digunakan untuk memasang baterai pada palet kargo,” katanya, dikutip dari kantor berita AFP.

“Obyek tersebut terbuat dari paduan logam Inconel, beratnya 1,6 pon (0,7 kilogram), tingginya 4 inci (10 sentimeter), dan diameter 1,6 inci.”

Badan antariksa AS ini juga berjanji menyelidiki bagaimana puing tersebut tak terbakar total di atmosfer, dan akan memperbarui model tekniknya.

“NASA tetap berkomitmen untuk beroperasi secara bertanggung jawab di orbit rendah Bumi, dan memitigasi risiko sebanyak mungkin untuk melindungi manusia di Bumi ketika perangkat keras luar angkasa harus dilepaskan,” imbuhnya.

Laporan dari kantor berita spesialis Ars Technica menyebutkan, meskipun baterai itu milik NASA, benda tersebut dipasang di struktur palet yang diluncurkan badan antariksa Jepang dan berpotensi mempersulit klaim pertanggungjawaban.

Contoh sebelumnya dari puing-puing luar angkasa buatan manusia yang menghantam Bumi adalah bagian kapsul SpaceX Dragon yang mendarat di peternakan domba Australia pada 2022.

Skylab, stasiun luar angkasa pertama Amerika Serikat, juga jatuh di Australia.

Kemudian baru-baru ini, China dikritik oleh NASA karena membiarkan roket raksasa Long March jatuh kembali ke Bumi setelah mengorbit.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World