Fermin Aldeguer ke Tim Pramac Racing, Gantikan Jorge Martin Atau Franco Morbidelli?

fermin aldeguer ke tim pramac racing, gantikan jorge martin atau franco morbidelli?

Fermin Aldeguer bakalan ke Pramac Racing di MotoGP 2025? Gantikan Jorge Martin atau Franco Morbidelli?

GridOto.com – Kabar mengenai Fermin Aldeguer yang bergabung dengan tim Pramac Racing di MotoGP 2025 semakin gencar saja.

Kabarnya tim Pramac Racing, Ducati dan Fermin Aldeguer sudah mencapai kesepakatan untuk bekerja sama di MotoGP 2025 mendatang.

Lalu jika bergabung dengan Pramac Racing di MotoGP, Fermin Aldeguer akan menggantikan Jorge Martin atau Franco Morbidelli?

Hal ini tentu menarik, karena saat ini Martin ataupun Morbidelli masih belum dipastikan akan bertahan di tim asal Italia ini di musim 2025 mendatang.

Martinator jelas sudah menargetkan dirinya bergabung dengan tim pabrikan di MotoGP 2025, entah di Ducati ataupun pabrikan lain.

Bahkan Paolo Campinoti selaku bos Pramac, sudah memastikan pembalap andalannya pasti pergi apapun keputusan Ducati kelak.

Sedangkan Morbidelli, masih belum pasti bertahan karena performanya masih belum teruji dan ia perlu membuktikan dirinya sebelum bisa mendapatkan perpanjangan kontrak.

Entah siapa yang akan diganti, Martin secara blak-blakan mengungkapkan dukungannya kepada Fermin Aldeguer.

“Kupikir ia (Fermin) sudah siap. Pada akhir musim ia menunjukkan potensinya,” kata Martin, dilansir GridOto.com dari Corsedimoto.

“Sekarang ia tinggal membuktikannya sepanjang musim ini dan memenangkan titel. Pada saat ini aku percaya ia pembalap terkuat di Moto2. Aku tak tahu ia sudah tanda tangan kontrak atau tidak, jika ia maka ia akan memiliki kepercayaan diri lebih menatap musim baru ini,” tegasnya.

Di sisi lain, Aldeguer tidak membantah bahwa ia sudah hampir pasti promosi dengan tim satelit Ducati tersebut di MotoGP 2025.

Namun ia menegaskan bahwa sampai saat ini negosiasi masih berjalan, sehingga kesepakatan masih belum terjadi.

“Selalu bagus membicarakan seperti ini, membuatku termotivasi. Ke MotoGP selalu menjadi impianku sejak kecil. Semua berjalan dengan baik dan jadi orang-orang berbicara tentangku,” kata sang rider.

“Ini yang kucari, opsinya di sana tapi masih belum disepakati. Kau harus menunggu dan fokus. Tahun ini aku ingin bertarung demi titel Moto2 dan datang ke MotoGP sebagai juara akan positif,” tegasnya.

Jika melihat peta kekuatan musim lalu, tampaknya Aldeguer hampir tidak punya pesaing nyata selain Tony Arbolino.

Itu pun jika Arbolino mampu menjaga konsistensinya, karena musim lalu performanya cukup naik turun.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World