Pemerintah Batasi Impor Produk Elektronik, Ini Kata Zyrex dan Polytron

pemerintah batasi impor produk elektronik, ini kata zyrex dan polytron

Pemerintah Batasi Impor Produk Elektronik, Ini Kata Zyrex dan Polytron

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Pemerintah melalui kementerian perindustrian (Kemenperin) terus berupaya menciptakan iklim usaha yang kondusif bagi para produsen yang telah berinvestasi di Indonesia. Yakni dengan mengembangkan industri elektronika di dalam negeri agar dapat bersaing lebih baik.

Upaya itu ditunjukannya melalui penerbitan Peraturan Menteri Perindustrian Nomor 6 tahun 2024 tentang Tata Cara Penerbitan Pertimbangan Teknis Impor Produk Elektronik.

Menanggapi aturan baru tersebut, Emiten elektronik, PT Zyrexindo Mandiri Buana Tbk (ZYRX) menilai bahwa Permenperin No 6 Tahun 2024 sebagai upaya pemerintah untuk menurunkan nilai impor laptop yang tinggi.

“Selama 2016-2020, nilai impor laptop mencapai US$ 1 miliar. Merespons hal tersebut, pemerintah membuat kebijakan pembatasan impor laptop,” ungkap Sekretaris Perusahaan Zyrex Evan Jordan saat dihubungi Kontan.co.id, Minggu (14/4).

Lebih lanjut, Jordan berharap agar kebijakan tersebut dapat mendorong peningkatan produksi dalam negeri untuk memenuhi kebutuhan pasar di Indonesia. Namun, kata Jordan, ZYRX masih belum merasakan dampak dari berlakunya kebijakan tersebut.

“Sebagai bagian dari industri laptop dalam negeri, Zyrex berharap kebijakan tersebut dapat mendorong industri dalam negeri untuk mengisi kebutuhan pasar. Sampai saat ini, kami belum merasakan dampak yang berarti,” kata Jordan.

Sementara itu, Commercial Director dari Polytron, Tekno Wibowo menyatakan dukungannya atas Permenperin Nomor 6 tahun 2024 tentang Tata Cara Penerbitan Pertimbangan Teknis Impor Produk Elektronik.

Kata dia, pembatasan impor barang jadi yang sudah bisa diproduksi di Indonesia akan berdampak pada pengurangan defisit neraca berjalan dan membangun industri di dalam negeri.

“Secara umum Polytron mendukung kebijaksanaan pembatasan impor barang jadi yang sudah bisa diproduksi di Indonesia yang ujungnya untuk mengurangi defisit neraca berjalan dan membangun industri di dalam negeri,” ungkap Wibowo.

Menurut dia, dengan adanya kebijakan pembatasan impor produk elektronik itu akan mendatangkan multiplier effect. “Yang pasti tidak hanya kami yang diuntungkan tetapi semua produsen dalam negeri dan harapannya akan masuk investasi baru ke sektor produksi di Indonesia,” pungkas dia.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World