Gejala dan Penyebab HFMD yang Kasusnya Meningkat Selama Libur Lebaran

gejala dan penyebab hfmd yang kasusnya meningkat selama libur lebaran

foto

TEMPO.CO, Jakarta – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap potensi penularan penyakit HFMD atau penyakit tangan kaki mulut adalah penyakit yang disebabkan oleh virus dari genus Enterovirus, selama arus mudik Lebaran 2024. Sebab, penyakit ini dapat menular dengan cepat, meskipun jarang menyebabkan sakit berat.

“Pergerakan manusia selama perjalanan mudik berpotensi mempercepat penyebaran, terutama di kalangan bayi dan balita,” kata Juru Bicara Kemenkes, Dr. M Syahril, pada 8 April 2024.

Menurut kemkes.go.id, kasus HFMD atau dikenal dengan flu Singapura sampai pekan ke-13 2024 terjadi sebanyak 6.500 kasus. Sebagian besar kasus terjadi pada usia anak dan beberapa lainnya dialami orang dewasa. Kasus HFMD banyak terjadi di Pulau Jawa, yaitu Jawa Barat 2.119 kasus, Banten 1.171 kasus, Daerah Istimewa Yogyakarta 561 kasus, dan Jawa Tengah 464 kasus.

“Ada tren peningkatan, ditambah mudik dan libur panjang berpotensi terjadi peningkatan kasus flu Singapura,” lanjut Syahril.

Gejala Flu SIngapura (HFMD)

HFMD adalah infeksi virus ringan dan menular yang biasanya terjadi pada anak kecil. Penyakit ini dapat dikenali dengan beberapa atau seluruh gejala berikut ini, yaitu:

  • Demam
  • Sakit tenggorokan
  • Lesi atau cedera terasa nyeri, seperti lepuh di lidah, gusi, bagian dalam pipi
  • Ruam di telapak tangan, telapak kaki, dan bokong. Meskipun tidak gatal, tetapi ruam terkadang melepuh
  • Rewel pada bayi dan balita
  • Kehilangan selera makan

Biasanya, lama waktu dari infeksi awal hingga gejala muncul (masa inkubasi) terjadi selama 3-6 hari. Anak-anak akan memunculkan gejala demam dan sakit tenggorokan yang disertai dengan kehilangan nafsu makan dan tidak enak badan. Lalu, satu atau dua hari kemudian, luka yang menyakitkan timbul di bagian depan mulut atau tenggorokan.

Penyebab HFMD

Menurut mayoclinic.org, HFMD paling umum terjadi karena infeksi virus coxsackievirus 16 yang termasuk dalam kelompok enterovirus nonpolio. Sebagian besar orang tertular infeksi coxsackievirus sehingga mengalami HFMD melalui mulut. Penyakit ini menyebar melalui kontak antara satu sama lain dengan orang yang terinfeksi. Penularan tersebut datang melalui beberapa hal berikut, yaitu:

  • Sekresi hidung atau keluar cairan dari tenggorokan
  • Air liur
  • Cairan dari lecet
  • Tetesan pernapasan disemprotkan ke udara setelah batuk atau bersin

Secara umum, HFMD banyak menyerang anak-anak yang berada di tempat penitipan anak. Sebab, anak yang berada di tempat penitipan kerap mengganti popok dan menggunakan toilet. Bahkan, anak juga kerap memasukkan tangan ke dalam mulut. Anak di tempat penitipan ini rentan karena infeksi yang menyebar melalui kontak orang ke orang. Sementara itu, beberapa orang dewasa dapat menularkan virus tanpa menunjukkan gejala penyakit lain.

Selain penyebab tersebut, HFMD juga memiliki faktor risiko yang membuat seseorang memiliki potensi terserang lebih tinggi. Faktor risiko HFMD adalah usia. Penyakit ini sebagian besar menyerang anak-anak di bawah usia 5-7 tahun. Meskipun lebih sering menyerang anak-anak, tetapi penyakit ini dapat menyerang siapa saja, termasuk remaja dan dewasa.

Pilihan Editor: Kemenkes Wanti-wanti Penyakit HFMD dan Demam Berdarah di Libur Lebaran 2024

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World