Harus Tahu, Begini Langkah Hadapi Radiator Panas Yang Mirip Panci Presto

harus tahu, begini langkah hadapi radiator panas yang mirip panci presto

Tutup Radiator Mobil

Otomotifnet.com – Saat melakukan perjalanan jauh, bukan tidak mungkin menjumpai masalah seperti mesin overheat.

Satu kesalahan fatal yang kerap dilakukan pengguna adalah langsung membuka tutup radiator mesin.

Perilaku ini sangat tidak dianjurkan karena berbahaya.

Jika tutup radiator langsung dibuka saat kondisi mesin overheat, cairan coolant di penampungan masih sangat panas, bahkan bisa menimbulkan luka serius jika terpercik ke tubuh.

Noval Al-Hudah, Mekanik Senior Mitsubishi Prabu Pendawa Motor menjelaskan, temperatur cairan coolant yang kondisinya masih panas bisa menembus angka lebih dari 150 derajat celcius, jauh melebihi titik didih air biasa di angka 100 derajat celcius.

harus tahu, begini langkah hadapi radiator panas yang mirip panci presto

Mesin overheat dilarang buka tutup radiator langsung!

Noval mengatakan, dirinya juga sudah mengetahui efek dari semburan coolant panas dari pengalaman salah seorang koleganya yang kurang hati-hati.

“Dari jari telunjuk kanan sampai ke sikut kulitnya terkelupas. Soalnya suhunya coolant itu panas sekali, kalau kena kulit bukan sekedar melepuh saja,” ceritanya dikutip dari Kompas.com (13/4/2024).

Ia mengibaratkan mesin panas seperti panci presto, karena selain memiliki suhu tinggi, tekanannya juga sangat besar.

Hal inilah yang menyebabkan situasi tutup radiator meletup.

Noval mengatakan, satu sikap tepat yang bisa dilakukan saat terjadi overheat adalah menepi terlebih dahulu, mematikan mobil dan membuka kap.

Tunggu sampai mesin dingin sekitar 20 menit, barulah buka tutup radiator.

“Tunggu sampai mesin panasnya turun, ini supaya tekanannya stabil juga. Kalau tutup radiator meledug itu karena tekanannya terlalu tinggi, jadi memang harus didiamkan dulu. Baru dibuka pelan-pelan kalau sudah agak dingin,” katanya.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World