Perayaan Xabi Alonso dan Bayer Leverkusen Juara Bundesliga,Tak Terkejar Muenchen dan Stuttgart

TRIBUNKALTENG.COM – Akhirnya Bayer Leverkusen bersama Xabi Alonso resmi menjuarai Bundesliga 2023-2024 usai melibas Werder Bremen 5-0.

Pesta juara Bundesliga lantas pecah di BayArena. Inilah gelar juara Bundesliga pertama Leverkusen bersama Xabi Alonso.

Mereka sekaligus memutus dominasi Bayern Muenchen, sang kampiun Liga Jerman dalam 11 musim sebelumnya

Ya, Leverkusen menuai 79 angka dalam 29 pertandingan Bundesliga 2023-2024.

Perolehan poin pasukan Alonso sudah tak mampu lagi dikejar oleh Bayern Muenchen dan Stuttgart yang beriringan di tangga dua serta tiga dengan koleksi poin identik, 63.

Kini Leverkusen mencatat sejarah dan melalui 43 laga tanpa kalah. Partai pekan ke-29 Bundesliga 2023-2024 antara Bayer Leverkusen vs Werder Bremen di Stadion BayArena, Minggu (14/4/2024) menandai sebuah sejarah baru.

Bayer Leverkusen untuk pertama kalinya sukses menjuarai Bundesliga. Pencapaian historis itu dipastikan tim beralias Die Werkself via kemenangan telak 5-0 atas Werder Bremen.

Kemenangan 5-0 Leverkusen asuhan Xabi Alonso atas Werder Bremen dipastikan oleh gol-gol Victor Boniface (25′ pen.), Granit Xhaka (60′), dan hattrick Florian Wirtz (68′, 83′ 90′).

Kesuksesan Leverkusen menjuarai Bundesliga 2023-2024 dipermanis dengan catatan tanpa terkalahkan.

Sepanjang melalui 29 pekan kompetisi kasta teratas Liga Jerman musim ini, Die Werkself menuai 25 kemenangan dan empat hasil imbang.

Catatan Leverkusen arahan Alonso kian mengagumkan jika turut menyertakan kiprah mereka di ajang lain.

Musim ini, Leverkusen tak terkalahkan dalam 43 pertandingan secara beruntun! Mereka kini menyamai catatan Juventus besutan Antonio Conte yang melalui 43 partai tanpa kalah pada rentang 2011 sampai 2012.

Gol penalti Victor Boniface (25′) ke gawang Werder Bremen menjadi sinyal kuat bahwa rekor tak terkalahkan Leverkusen musim ini bakal terus memanjang.

Penalti diberikan wasit setelah Julian Malatini melanggar Justin Hofmann di kotak penalti. Boniface secara tenang menempatkan bola ke arah kanan.

Leverkusen mendekat kepada pesta juara usai Granit Xhaka membuat gol indah pada babak kedua (60′) dengan sebuah sepakan keras kaki kiri.

Sepakan Xhaka mengarah telak ke pojok kiri gawang Werder Bremen. Leverkusen arahan Alonso kembali pamer kemampuan bikin gol dari tendangan jarak jauh.

Selang delapan menit, Florian Wirtz mengemas gol spektakuler via tembakan presisi dari luar kotak 16 meter.

Jala gawang sebelah kanan Werder Bremen bergetar oleh sepakan roket Wirtz. Leverkusen pun menutup laga kontra Werder Bremen dengan skor 5-0 usai Wirtz menambah dua gol pada menit ke-83 dan 90.

Peran Xabi Alonso

Juara Bundesliga 2023/2024 untuk kali pertama. Sosok penting dibalik itu adalah pelatih Leverkusen, Xabi Alonso.

Di musim perdananya menukangi Leverkusen mampu membawa tim juara Bundesliga 2024.

Kepastian juara setelah Leverkusen mampu mwnang telah atas Werder Bremen dalam lanjutan Bundesliga 2023/2024 pekan 29.

Hasil akhir Leverkusen vs Werder Bremen berkesudahan dengan skor telak, 5-0 dalam laga Minggu (14/04/2024) malam WIB.

Pesta juara Bundesliga 2024 bagi Leverkusen begitu sempurna karena dilakukan di markas mereka, Bay Arena.

Tambahan tiga poin ini membuat angka yang dicapai Leverkusen tak akan terkejar di Klasemen Bundesliga terbaru.

Karena, Bundesliga Jerman menyisakan lima pertandingan.

Sedangkan, Leverkusen unggul poin cukup jauh dari para pesaingnya.

Skuad asuhan pelatih Leverkusen, Xabi Alonso kini mengemas 79 poin.

Leverkusen unggul 15 angka dari Bayern Munich dan Stuttgart di posisi kedua dan ketiga.

Raihan juara Bundesliga 2024 Leverkusen begitu sempurna dengan catatan fantastis.

Leverkusen punya catatan impresif 43 pertandingan tanpa kalah.

perayaan xabi alonso dan bayer leverkusen juara bundesliga,tak terkejar muenchen dan stuttgart

Akhirnya Bayer Leverkusen bersama Xabi Alonso resmi menjuarai Bundesliga 2023-2024 usai melibas Werder Bremen 5-0.

Klasemen Bundesliga Terbaru

1. Bayer Leverkusen : 29 | 55 | 79 poin

2. Bayern Munich : 29 | 46 | 63

3. Stuttgart : 29 | 33 | 63

4. RB Leipzig : 29 | 34 | 56

5. Dortmund : 29 | 23 | 56

6. Eintracht Frankfurt : 29 | 4 | 42

7. Augsburg : 29 | 1 | 39

8. Freiburg : 29 | -11 | 39

9. Hoffenheim : 29 | -8 | 36

10. Heidenheim : 29 | -8 | 34

11. B. Monchengladbach : 29 | -6 | 31

12. Werder Bremen : 29 | -13 | 31

13. Union Berlin : 29 | -20 | 29

14. Wolfsburg : 29 | -16 | 28

15. Bochum : 29 | -25 | 27

16. Mainz : 29 | -17 | 26

17. FC Koln : 29 | -28 | 22

18. Darmstadt : 29 | -44 | 14

Daftar Juara Bundesliga

1. Bayern Munich : 33 kali

2. FC Nurnberg : 9 kali

3. Borussia Dortmund : 8 kali

4. Schalke : 7 kali

5. Hamburger : 6 kali

6. Stuttgart, B. Monchengladbach : 5 kali

7. Werder Bremen, Kaiserslautern : 4 kali

8. FC Koln, VFB Leipzig, Furth : 3 kali

9. Hertha Berlin, Viktoria 89 Berlin, Dresdner S, Hannover 96 : 2 kali

10. Karlsruher FV, Holstein Kiel, TSV 1860 Munich, Dusseldorf, Frankfurt, Wolfsburg, SpVgg Blau-Weib 1890 Berlin, Eintracht Braunschweig, Rot-Weiss Essen, Freiburger FC, Phonix Karlsruhe, Mannheim, Rapid Wien : 1 kali.

Neverkusen

Hal itulah kini yang membuat mereka tidak lagi dijuluki “Neverkusen”.

Istilah itu disematkan untuk mereka karena dalam lima kesempatan sebelumnya selalu gagal menjadi juara.

Leverkusen berstatus runner-up Bundesliga pada musim 1996-1997, 1998-1999, 2000-2001, 2001-2002, dan 2010-2011.

Sebelumnya, momen terdekat Leverkusen untuk menjadi juara terjadi pada musim 2010-2011.

Hanya saja di musim itu mereka gagal menjadi juara karena kalah bersaing dengan Borussia Dortmund arahan Juergen Klopp.

Kini, Die Werkself akhirnya bisa pecah telur untuk trofi perisai khas Liga Jerman.

Di samping itu kesuksesan mereka di Bundesliga musim ini juga berhasil memutus dominasi milik Bayern Muenchen.

Hegemoni Die Roten di sepak bola Jerman tak tertandingi dalam kurun waktu 11 tahun terakhir.

Tidak ada satu pun tim yang mampu mencegah rezim Muenchen memenangkan gelar Bundesliga 11 kali berturut-turut.

Barulah dominasi Muenchen akhirnya berakhir lewat kesuksesan Leverkusen asuhan Alonso menjuarai Bundesliga musim ini

( Tribunkalteng.com / Kompas)

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World