Skuad Mewah Kontingen China di Piala Thomas and Uber 2024 Diisi Pemain Elite Dunia

TRIBUNNEWS.COM – Kontingen China memiliki skuad mewah di Piala Thomas & Uber 2024 yang rata-rata diisi pemain elite dunia.

Di mana para penggawa Negeri Tirai Bambu kebanyakan masuk dalam ranking BWF 10 besar di tiap sektornya.

Mulai dari Shi Yu Qi, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, Liang Wei Keng/Wang Chang, hingga Chen Yu Fei.

Nama-nama tersebut merupakan jagoan di empat sektor yang akan dimainkan dalam Piala Thomas & Uber 2024.

Membahas soal skuad di Piala Thomas, China sudah mengirim 10 wakil andalan untuk mempertahankan trofi.

skuad mewah kontingen china di piala thomas and uber 2024 diisi pemain elite dunia

Shi Yuqi dari Tiongkok mencetak gol balasan melawan Chou Tien chen dari Taiwan dalam pertandingan semifinal tunggal putra mereka pada hari kelima turnamen bulu tangkis Japan Open di Osaka pada 3 September 2022. Yuichi YAMAZAKI / AFP (Yuichi YAMAZAKI / AFP)

Dari tim Thomas, tiga tunggal putra akan diturunkan. Dua di antaranya adalah pengnhuni 10 besar ranking BWF.

Ialah Shi Yu Qi (2) dan Li Shi Feng (6). Yang ketiga ada Weng Hong Yang (16).

Walau Weng tak masuk dalam jajaran 10 besar, justru pemain ini acapkali merepotkan utusan Indonesia khususnya.

Namun beruntungnya, Indonesia tak akan bertemu China di fase grup karena beda grup.

Ini jadi keutungan bagi jajaran tunggal putra Indonesia karena setidaknya tak bersua dengan Weng di babak awal.

Sementara itu untuk sektor ganda, yang jelas ada Liang/Wang yang baru saja merebut singgasana ranking 1 dunia.

Liang/Wang akan ditemani oleh dua pasang seniornya yaitu Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (8).

Wakil terakhir ada He Ji Ting/Ren Xiang Yu yang baru dipasangkan tahun 2023 lalu namun sudah menghuni ranking 11.

Bahkan posisi ranking He/Ren melewati utusan Indonesia yang ketiga, Leo/Daniel yang menduduki peringkat 13.

Beralih ke tim Uber China yang tak kalah mengerikan.

Ada Chen/Jia dan Chen Yu Fei yang jelas jadi jagoan utama di kubu ganda dan tunggal.

Kemudian di tunggal juga masih ada Han Yue, He Bing Jiao, dan Wang Zhi Yi.

Yang mana empat tunggal putri China ini baru saja menyapu bersih medali Badminton Asia Championships (BAC) 2024.

Yap, keempat wakil China itu berhasil menciptakan All China Semifinal dan merebut semua medali.

Beralih ke wakil ganda, ada tiga penggawa yang sama-sama menghuni 10 besar.

Selain Chen/Jia, ada rising star Liu Sheng Shu/Tan Ning yang berhasil menduduki peringkat 3 saat ini.

Kemudian diikuti oleh kompatriotnya Zhang Shu Xian/Zheng Yu yang jadi finalis BAC 2024.

Skuad tim Uber China tak kalah mengerikan dari tim Thomasnya.

Sebagai wakil tuan rumah, ini modal manis bagi China untuk berjaya di Piala Thomas dan Uber 2024.

China di Uber Cup akan berada di grup A dengan India, Kanada, dan Singapura.

Kemudian tim Thomas China menghuni grup A dengan Korea, Kanada, Australia.

Piala Thomas & Uber 2024 akan dimulai pada tanggal 27 April hingga 5 Mei 2024 mendatang di China.

Jadwal Indonesia di Piala Thomas & Uber Cup 2024

Sabtu, 27 April 2024

– Court 1

Pukul 17.00 WIB: Indonesia vs Inggris (Thomas)

– Court 2

Pukul 12.00 WIB: Indonesia vs Hong Kong (Uber)

Senin, 29 April 2024

– Court 2 

Pukul 08.30 WIB: Indonesia vs Thailand (Thomas)

– Court 4

Pukul 16.00 WIB: Indonesia vs Uganda (Uber)

Rabu, 1 Mei 2024

– Court 1

Pukul 08.30 WIB: Jepang vs Indonesia (Uber)

Pukul 16.00 WIB: Indonesia vs India (Thomas)

Kamis, 2 Mei 2024 (Babak Perempat Final)

– Court 1

Pukul 08.30 WIB: Uber A vs Uber B

Pukul 16.00 WIB: Thomas A vs Thomas B

– Court 2

Pukul 08.30 WIB: Uber C vs Uber D

Pukul 16.00 WIB: Thomas C vs Thomas D

Jumat, 3 Mei 2024 (Babak Perempat Final)

– Court 1

Pukul 08.30 WIB: Uber E vs Uber F

Pukul 16.00 WIB: Thomas E vs Thomas F

– Court 2

Pukul 08.30 WIB: Uber G vs Uber H

Pukul 16.00 WIB: Thomas G vs Thomas H

Sabtu, 4 Mei 2024 (Babak Semifinal)

– Court 1

Pukul 08.30 WIB: Uber A vs Uber B

Pukul 16.00 WIB: Thomas A vs Thomas B

– Court 2

Pukul 08.30 WIB: Uber C vs Uber D

Pukul 16.00 WIB: Thomas C vs Thomas D

Minggu, 5 Mei 2024 (Babak Final)

– Court 1

Pukul 08.30 WIB: Uber A vs Uber B

Pukul 17.00 WIB: Thomas A vs Thomas B

Hasil Drawing Piala Thomas dan Uber Cup

Uber Cup

Grup A:

1. China

2. India

3. Kanada

4. Singapura

Grup B:

1. Thailand

2. Taiwan

3. Malaysia

4. Australia

Grup C:

1. Jepang

2. Indonesia

3. Hong Kong

4. Uganda

Grup D:

1. Korea

2. Denmark

3. Amerika

4. Meksiko

Thomas Cup

Grup A

1. China

2. Korea

3. Kanada

4. Australia

Grup B

1. Jepang

2. Taiwan

3. Jerman

4. Republik Ceko

Grup C

1. Indonesia

2. India

3. Thailand

4. Inggris

Grup D

1. Denmark

2. Malaysia

3. Hong Kong

4. Algeria

(Tribunnews.com/Niken)

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World