Indonesia Masuk Opsi Venue Laga Timnas Argentina, La Albicelestes Tantang Skuad Garuda Lagi?

indonesia masuk opsi venue laga timnas argentina, la albicelestes tantang skuad garuda lagi?

Bek sekaligus kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam merebut bola yang dikuasai sayap Argentina Alejandro Garnacho di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam.

BOLASPORT.COM – Timnas Argentina berpeluang akan menjalani laga uji coba di Indonesia.

Kabar ini muncul lewat bocoran jurnalis asal Argentina Leo Paradizo.

Sebelumnya, La Albicelestes akan menjalani pertandingan di China.

Namun, hal tersebut batal terlaksana dan Argentina memutuskan mencari venue baru.

Leo Paradizo menjelaskan, saat ini sudah ada komunikasi terkait venue tanding timnas Argentina.

Menurutnya, hasil pertemuan akan diputuskan pada akhir pekan nanti.

“Informasi eksklusif tentang pertandingan persahabatan tim nasional Argentina.”

“Sebelum akhir pekan akan diputuskan,” tulis Leo Paradizo dari laman Twitter pribadinya.

Dalam duel nanti Lionel Messi dkk akan bertanding melawan Nigeria dan Pantai Gading.

Dikabarkan, fans di Hong Kong kesal karena sang Mega Bintang tidak tampil saat Inter Miami menjalani laga tandang di sana.

indonesia masuk opsi venue laga timnas argentina, la albicelestes tantang skuad garuda lagi?

Bek timnas Indonesia Elkan Baggott berduel dengan Julian Alvarez pada duel melawan Argentina di SUGBK, Senin (19/6/2023).

Demi menghindari kemarahan fans yang kecewa maka izin terkait pertandingan Argentina tidak turun.

“Ada kesepakatan lisan untuk mempertahankan rival: Nigeria dan Pantai Gading,” tambahnya.

Menariknya, muncul nama Indonesia dalam opsi pengganti venue pertandingan nanti.

Ada empat negara yang masih dalam pertimbangan yakni Amerika Serikat, Indonesia, Malaysia, dan India

Sampai saat ini belum ada konfirmasi lanjutan dari Federasi Sepak Bola Argentina (AFA), terkait masalah ini.

“Ada 4 kemungkinan tempat penyelenggaraan: Amerika Serikat, Indonesia, Malaysia dan India,” tukasnya.

Timnas Indonesia sendiri sempat merasakan bertanding melawan Argentina pada FIFA Matchday bulan Juni lalu.

Saat itu pasukan Shin Tae-yong harus menerima kekalahan dengan skor akhir 0-2.

Namun, hasil ini cukup positif untuk melihat bagaimana perkembangan skuad Garuda sejauh ini.

Modal melawan tim kuat cukup krusial dalam perjalanan Indonesia terutama di Piala Asia 2023 lalu.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World