Khofifah Terlanjur Nyaman dengan Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024,PAN: Belum Ada Bahasan Cawagub

TRIBUNNEWSMAKER.COM – Khofifah Indar Parawansa telah menyatakan akan terjun kembali di Pilkada 2024 sebagai calon gubernur Jawa Timur.

Kabarnya, Khofifah akan kembali menggandeng Emil Dardak sebagai wakilnya di Pilgub Jawa Timur 2024.

Diketahui, Khofifah sebelumnya juga berduet dengan Emil Dardak sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur pada periode 2019-2024.

Namun, PAN di Jawa Timur sebagai partai pengusung Khofifah justru mengatakan belum ada bahasan soal siapa yang akan mendampingi Khofifah.

PAN bahkan memastikan dengan yakin belum ada pembicaraan resmi di internal koalisi mengenai nama kandidat calon wakil gubernur.

Meskipun dalam berbagai kesempatan di publik, Khofifah yang merupakan petahana melempar sinyal akan kembali menggandeng Emil Dardak sebagai cawagub.

Wakil Ketua DPW PAN Jawa Timur Windiarto Kardono mengungkapkan, sejauh ini internal koalisi masih belum membahas secara spesifik nama cawagub termasuk Emil sekalipun.

PAN menganggap semua masih cair, terlebih potensi masuknya partai baru di tubuh koalisi masih terbuka lebar.

“Sehingga, belum ada pembicaraan spesifik dan definitif diantara parpol koalisi,” kata Windi saat dikonfirmasi, Minggu (28/4/2024).

Khofifah hingga saat ini sudah mengantongi dukungan sejumlah partai politik.

Selain PAN, Ketua Umum Muslimat NU itu juga mendapat tiket pencalonan dari Gerindra, Demokrat dan Golkar.

Windi menyebut, masing-masing partai masih berupaya menyodorkan usulan nama cawagub masing-masing.

Misalnya, Gerindra menyodorkan nama Anwar Sadad, Ketua DPD Gerindra Jatim sekaligus Wakil Ketua DPRD Jawa Timur.

Sementara kader Golkar mendorong nama Sarmuji, Ketua DPD Golkar Jatim yang juga Wakil Ketua Komisi VI DPR RI. Lalu Demokrat terus mendorong nama Emil Dardak.

khofifah terlanjur nyaman dengan emil dardak di pilgub jatim 2024,pan: belum ada bahasan cawagub

Arumi Bachsin dan Emil Dardak (GridPop.ID)

PAN juga tak mau ketinggalan untuk mengusulkan nama Ahmad Rizki Sadig, Ketua DPW PAN Jatim sekaligus anggota DPR RI.

Sebagai ketua partai, Windi menyebut Rizki turut berpeluang untuk digandeng Khofifah.

“Tapi memang sampai sekarang belum ada pembahasan nama cawagub,” jelas Windi.

Bagi Windi, pembahasan cawagub memang belum mendesak dilakukan.

Mengingat sejumlah parpol diluar koalisi saat ini, diketahui membuka peluang bergabung sebagai pengusung Khofifah.

PDI Perjuangan dan PPP beberapa waktu lalu secara terbuka menyebut tengah menjajaki peluang kerjasama dengan Khofifah.

“Sehingga, usulan dan pembahasan nama cawagub akan dilakukan oleh koalisi yang sudah definitif yakni parpol yang sudah pasti akan bersama-sama mengusung Bu Khofifah untuk Pilgub Jatim 2024,” ungkap Windi.

Dalam proses rembuk bareng nama cawagub, PAN Jatim masih memegang prinsip yang sama.

Yakni kesetaraan semua parpol pengusung dalam mengusulkan nama pendamping Khofifah.

“Namun, keputusannya akan kami serahkan sepenuhnya kepada Bu Khofifah.

Biar beliau yang menentukan. Apapun keputusan Bu Khofifah, PAN akan all out memenangkan,” ujar Windi.

Sinyal Khofifah akan kembali menggandeng Emil terbaru terungkap disela acara Silaturahim Syawal 1445 Hijriyah dan Tausiyah Kebangsaan yang digelar oleh LDII Provinsi Jawa Timur, di Pondok Pesantren Sabilurrosyidib Annur, Surabaya, Sabtu (27/4/2024) siang.

Khofifah bersama Emil hadir secara langsung.

Dalam kesempatan itu, Khofifah mendapat dukungan dari LDII untuk kembali maju di kontestasi Pilgub Jatim 2024 mendatang.

Khofifah berterima kasih atas dukungan LDII dan jajaran ulama Jawa Timur selama kepemimpinannya sejak tahun 2019-2024.

Dan Khofifah juga memohon doa restu untuk kembali berproses dalam Pilgub Jatim 2024 pada bulan November 2024 mendatang.

“Hari ini kami sowan bersama dengan Pak Emil.

Beliau adalah penguat dalam perjalanan kami lima tahun memimpin Jatim.

Dan ke depan insya Allah kami akan berproses kembali untuk pencalonan gubernur di bulan November 2024 mendatang,” ucap Khofifah.

Diakui Khofifah memang sejauh ini banyak pihak yang selalu menanyakan akankah maju kembali bersama Emil Dardak dalam Pilgub Jatim 2024.

Khofifah menegaskan bahwa sejauh ini dirinya masih merasa sangat nyaman berpartner dengan sosok Emil Dardak.

“Saya merasa nyaman dan produktif dengan Pak Emil. Rasa Nyaman itu penting.

Dan produktif juga sanga penting.

Maka kami mohon doa panjenengan semua agar apa yang sudah kami lakukan dan yang akan kami lakukan ke depan bisa memberikan berkah manfaat bagi semua,” tandasnya.

Elektabilitas Emil Dardak Disaingi Mundjidah Wahab

Nama Mundjidah Wahab memang sudah cukup populer di Jawa Timur.

Bahkan popularitasnya mampu menyaingi Emil Dardak.

khofifah terlanjur nyaman dengan emil dardak di pilgub jatim 2024,pan: belum ada bahasan cawagub

Emil Dardak (Kolase TribunNewsmaker – Kompas.com)

Dia berasal dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

PPP menyodorkan nama Mundjidah Wahab untuk maju sebagai pendamping Khofifah.

Wakil Ketua DPW PPP Jatim KH RPA Mujahid Ansori mengatakan, peluang PPP mengusung Khofifah, disebut lantaran berbagai faktor.

PPP sebagai pengusung Khofifah di Pilgub 2018, menilai kinerja di periode pertamanya sudah sangat baik.

Berbagai indikator keberhasilan selama memimpin Jawa Timur pada periode 2019-2024 turut dipelototi PPP.

Selain faktor kinerja, Mujahid menyebut hubungan Khofifah dengan PPP selama ini relatif tidak ada kendala.

“Sejauh ini memang yang muncul nama Bu Khofifah,” kata Mujahid, Senin (8/4/2024).

Apalagi Khofifah memulai karir politik dari partai berlambang kakbah.

khofifah terlanjur nyaman dengan emil dardak di pilgub jatim 2024,pan: belum ada bahasan cawagub

PAN-Gerindra-Golkar berebut Calon Wakil Gubernur untuk dampingi Khofifah di Pilkada Jatim (Kompas.com)

Misalnya pada periode 1992-1997, Khofifah menjadi pimpinan Fraksi PPP DPR RI.

Menurut Mujahid, karir politik panjang Khofifah juga tak bisa dilepaskan dari kiprahnya saat masuk di fraksi PPP saat itu.

“Sehingga, hubungan kami dengan Bu Khofifah juga ada hubungan emosional yang sangat dekat.

Sebab itu, kami betul-betul mempertimbangkan Bu Khofifah untuk Pilgub Jatim 2024,” ungkap Mujahid.

Mujahid menyebut PPP juga akan berkomunikasi dengan Khofifah.

Utamanya, untuk menjajaki peluang Khofifah menggandeng kader PPP sebagai bakal calon wakil gubernur pendamping.

Mujahid mengungkapkan, PPP Jatim memiliki kader unggulan yakni Mundjidah Wahab selaku Ketua DPW untuk disodorkan sebagai kandidat Cawagub Khofifah.

Mundjidah Wahab ditegaskan layak sebagai cawagub.

Selain memimpin partai di Jawa Timur, Mundjidah Wahab juga kenyang pengalaman dalam karir politiknya.

Pernah menjabat sebagai DPRD Jombang, DPRD Jatim hingga masuk ke eksekutif.

khofifah terlanjur nyaman dengan emil dardak di pilgub jatim 2024,pan: belum ada bahasan cawagub

Mundjidah Wahab

Yakni menjabat sebagai Wakil Bupati Jombang periode 2013–2018, kemudian terpilih sebagai Bupati Jombang pada periode 2018–2023.

Selain rekam jejak, Mujahid menyebut Mundjidah Wahab juga memiliki trah sebagai putri salah satu pendiri Nahdlatul Ulama,yakni KH Abdul Wahab Chasbullah.

Peluang Mundjidah Wahab untuk digandeng Khofifah dinilai juga sangat besar.

Kendati PPP hanya punya modal 4 kursi DPRD Jatim.

Menurut Mujahid, urusan Pilkada akan banyak ditentukan oleh magnet perorangan, tidak melulu ditentukan kacamata politik hasil Pileg.

Jika dua srikandi ini bisa diduetkan, Mujahid meyakini peluang menang hingga kinerja kepemimpinan periode mendatang akan semakin baik.

Khofifah sebagai Ketua Umum PP Muslimat NU bergandeng dengan putri pendiri NU.

Sekedar diketahui, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) diprediksi tak akan mengusung Khofifah Indar Parawansa.

PKB masih membuka peluang mengusung calon lain selain Khofifah.

Partai Muhaimin Iskandar itu disebut-sebut akan berkoalisi dengan PKS.

Profil Mundjidah Wahab

Hj Mundjidah Wahab lahir 22 Mei 1948.

Dia adalah politisi asal Jombang.

Saat ini merupakan mantan Bupati Jombang periode 2018-2023.

Sejak tahun 1971, perempuan ini sudah menjadi anggota DPRD Jombang.

Pada periode berikutnya, dari tahun 1997 hingga 2012, ia juga pernah menjadi anggota DPRD Jawa Timur.

Ia merupakan anak kelima dari salah satu tokoh pendiri Nahdlatul Ulama, yaitu KH Abdul Wahab Hasbullah.

Kehidupan awal

Mundjidah Wahab lahir pada tanggal 22 Mei 1948 di Jombang.

Ia pernah mengenyam pendidikan di SDN Sambong Jombang hingga tahun 1962.

MI Islamiyah Bahrul Ulum Tambakberas hingga lulus tahun 1963.

MMA Bahrul Ulum Tambakberas hingga lulus Tahun 1968.

Ia juga pernah masuk Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas dan Pondok Pesantren Al-Hidayah, Lasem, Jawa Tengah.

Kiprah politik

Bupati Jombang Periode 2018–2023

Wakil Bupati Jombang Periode 2013–2018

Ketua DPC PPP Jombang 2016-2021

Pengurus DPW PPP Jawa Timur

Ketua WPP DPW PPP Jawa Timur, Tahun 2004–2009, Tahun 2007–2012

Wakil Ketua DPW PPP Jawa Timur

Anggota DPRD Kab. Jombang, Tahun 1971–1992

Anggota DPRD Prov. Jawa Timur, Tahun 1997–2014.

Perolehan Suara Jawa Timur

1. PKB 4.517.228 suara (27 kursi)

2. PDI-P 3.735.865 suara (21 kursi)

3. Partai Gerindra 3.589.052 suara (21 kursi)

4. Partai Golkar 2.314.685 suara (15 kursi)

5. Partai Demokrat 1.872.353 suara (11 kursi)

6. Partai Nasdem 1.820.211 suara (10 kursi)

7. PAN 1.319.563 suara (5 kursi)

8. PKS 1.307.657 suara (5 kursi)

9. PPP 978.008 suara (4 kursi)

10. PSI 551.051 suara. (1 kursi)

Berikut jadwal tahapan Pilkada 2024:

27 Februari-16 November 2024: Pemberitahuan dan pendaftaran pemantau pemilihan;

24 April-31 Mei 2024: Penyerahan daftar penduduk potensial pemilih;

5 Mei-19 Agustus 2024: Pemenuhan persyaratan dukungan pasangan calon perseorangan;

31 Mei-23 September 2024: Pemutakhiran dan penyusunan daftar pemilih;

24-26 Agustus 2024: Pengumuman pendaftaran pasangan calon;

27-29 Agustus 2024: Pendaftaran pasangan calon;

27 Agustus-21 September 2024: Penelitian persyaratan calon;

22 September 2024: Penetapan pasangan calon;

25 September-23 November 2024: Pelaksanaan kampanye;

27 November 2024: pelaksanaan Pemungutan suara;

27 November-16 Desember 2024: Penghitungan suara dan rekapitulasi hasil penghitungan suara. (TribunNewsmaker | TribunJatim/Yusron Naufal Putra/TribunTimur)

OTHER NEWS

20 minutes ago

Golf needs Bryson back

20 minutes ago

CSI: Vegas Actor Mandeep Dhillon: Allie Is 'Made To Step Up'

20 minutes ago

Mbappe left out of PSG squad for final league game of season

22 minutes ago

Adele gives a sweet shoutout to husband Rich Paul's daughter for graduating college... after opening up about wanting to have a baby girl

22 minutes ago

East Lismore, NSW: Harrowing twist in the tragic death of a father and child as police release grim new details

22 minutes ago

King Frederik 'deflected' all questions about his 20th wedding anniversary during the couple's tour of Norway - before Queen Mary left early: 'He brought up the weather'

22 minutes ago

Inside the disastrous Bluey-themed event that left parents outraged and children in tears at Las Vegas restaurant

22 minutes ago

Mining leads Aust shares higher as copper, gold surges

22 minutes ago

Taste of summer leads to building severe storm threat

22 minutes ago

Peter Dutton to ‘slash’ migration by 25 per cent in response to the housing crisis

22 minutes ago

Temporary classrooms 'still here 20 years later', in some schools

22 minutes ago

NBA playoffs: Timberwolves rally from 20-point deficit to stun Nuggets in Game 7, reach conference finals

22 minutes ago

Tottenham squad for Australia: Son Heung-min named in Spurs team for Newcastle United friendly in Melbourne

22 minutes ago

With Boeser out, Canucks must rely on trademark resilience in Game 7

22 minutes ago

Phoenix residents offer votes for EFF in exchange for land

22 minutes ago

Klopp 'loves' Liverpool FC but will take time to rest as 'empty'

22 minutes ago

UK weather: Met Office warns of 'murky' start for Brits today before mercury rises to balmy 17C

22 minutes ago

Royal Mint 50p coin marks 80th anniversary of D-Day landings

22 minutes ago

Chef Vincent Yeow Lim shares his viral honey chicken recipe

22 minutes ago

Anthony Albanese’s preferred PM rating lifts four points in latest Newspoll

23 minutes ago

Opposition Leader Peter Dutton says the government’s migration policy is wrong

27 minutes ago

'My brother lives with a disability. Here's what I wish someone told me and my family sooner.'

27 minutes ago

Ricky Stenhouse Jr. swings on Kyle Busch post-race at North Wilkesboro

27 minutes ago

Netflix Launches In-House Advertising Tech Platform to Challenge Industry Giants

27 minutes ago

'I'm closer to leaving': Pep Guardiola sends message over Man City future

27 minutes ago

'Much-loved' cricket star suffers stroke in Hawaii

27 minutes ago

Biden on Trump’s next Supreme Court pick: ‘Do you think he’ll put anybody who has a brain?’

27 minutes ago

Mikel Arteta wants ‘more determined’ Arsenal after missing out on Premier League

27 minutes ago

Top industrialist Sir Jim Ratcliffe blames high taxes for 'killing' business

27 minutes ago

Chelsea 2-1 Bournemouth: Moises Caicedo scores from halfway line as Blues claim top-six Premier League finish

27 minutes ago

Official says rescuers see helicopter that was carrying Iran's president, others at a distance

27 minutes ago

Protests held around the UK against sewage pollution

29 minutes ago

Katy Perry Sheds Tears As She Says Goodbye To ‘American Idol’ After Seven Seasons

29 minutes ago

Video: Beaming Abbie Chatfield lives it up in LA in a bikini with her boyfriend - as Domenica Carlarco enters a mental health facility after Bachelor star slams her for interviewing 'misogynist' Jack Dunkley

30 minutes ago

Children asked to remember D-Day sacrifice ahead of 80th anniversary of landings

30 minutes ago

Mad Men Ending, Explained

30 minutes ago

Valerie Bertinelli is stepping away from social media for 'mental health break': 'I'll be back'

30 minutes ago

Reggie Miller got the last laugh on the Knicks after Game 7 with ice cold Instagram taunt

30 minutes ago

Insurers given two months to cut premiums after consumer groups call out high costs despite industry reforms

30 minutes ago

Alexander Zverev reveals what he told Nicolas Jarry after their Rome Masters showdown

Kênh khám phá trải nghiệm của giới trẻ, thế giới du lịch