Cobain Motor Honda, Johann Zarco Makin Kagum ke Marc Marquez

Cobain Motor Honda, Johann Zarco Makin Kagum ke Marc Marquez

cobain motor honda, johann zarco makin kagum ke marc marquez

Johann Zarco mengakui kehebatan Marc Marquez bisa tampil bagus dengan motor Honda LCR

Cobain Motor Honda, Johann Zarco Makin Kagum ke Marc Marquez

Rider baru LCR Honda Johann Zarco mengakui kehebatan Marc Marquez bisa tampil bagus dengan motor Honda RC213V, begini kata-katanya.

Gridoto / Sport

Rezki Alif Pambudi February 17th, 3:41 PM February 17th, 3:41 PM

GridOto.com – Bergabung dengan tim LCR Honda di MotoGP 2024, membuat Johann Zarco semakin kagum dengan Marc Marquez.

Siapa sih yang tidak kagum dengan kemampuan Marc Marquez? Johann Zarco pun salah satu yang merasa demikian.

Akan tetapi, Johann Zarco semakin memahami bagaimana kemampuan Marc Marquez setelah mencoba motor Honda RC213 versi 2023.

Jadi motor tersebut menurut penuturan Zarco, merupakan motor yang sangat sulit dikendarai dan potensinya sangat minim.

Marquez yang masih bisa kencang dengan motor tersebut, bagi Zarco adalah keajaiban yang hanya bisa dilakukan juara dunia delapan kali itu.

Sebelum ini, Zarco sebenarnya juga sudah pernah mencoba motor buatan raksasa Jepang tersebut beberapa tahun silam.

Ia sempat mencoba motor versi 2019 saat menjadi pengganti sementara di tim LCR, namun saat itu motornya masih lumayan bagus tidak seperti versi 2023.

“Aku beneran kagum dengan apa yang dilakukan Marc di atas motor 2023,” ungkap pembalap Prancis tersebut, dilansir GridOto.com dari Corsedimoto.

“Ia satu-satunya yang bisa berada didepan. Bagiku itu mustahil melakukannya dengan motor lama itu (2023),” jelas pembalap bernomor 5 tersebut.

Di sisi lain, Zarco bersyukur Honda telah merancang motor versi 2024 yang performanya jauh di atas versi sebelumnya.

Meski masih butuh waktu untuk menjadi motor terbaik, mantan pembalap tim Pramac itu merasa motor Honda memiliki potensi untuk dikembangkan.

Menurutnya ia sangat yakin Honda memiliki niat yang sangat serius untuk memperbaiki posisinya di MotoGP.

“Pengalaman dengan motor Ducati fantastis. Aku berhasil menang sekali. Tapi cerita dengan Ducati sudah ditulis. Sangat indah menghadapi tantangan baru, yang mana itu berisiko,” ungkapnya.

“Sejak aku tanda tangan kontrak bulan Agustus, aku sudah tahu bukan akan memakai motor terbaik. Jadi akan sulit bertarung di atas, sulit juga menerima bahwa aku akan di bawah klasemen,” jelasnya.

 

Copyright Gridoto 2024

Related Article

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World