Gelora Tolak PKS Gabung Pemerintah, Demokrat: Keputusan Akhir di Tangan Prabowo

gelora tolak pks gabung pemerintah, demokrat: keputusan akhir di tangan prabowo

Ketua Badan Pembina Organisasi Keanggotaan dan Kaderisasi (BPOPKK) Partai Demokrat Herman Khaeron di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (18/3/2024).

JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPP Partai Demokrat Herman Khaeron mengatakan, pihaknya tidak berwenang untuk menerima dan menolak partai yang hendak bergabung ke pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Herman merespons Partai Gelora yang menolak PKS masuk ke pemerintahan Prabowo-Gibran.

Herman menegaskan, keputusan akhir berada di tangan Prabowo sebagai presiden terpilih 2024-2029.

“Bagi Demokrat, yang memiliki kewenangan menerima dan menolak adalah Pak Prabowo sebagai pimpinan koalisi saat ini. Jikapun ada penolakan dari Gelora, menurut saya tentu pada akhirnya keputusan ada di tangan Pak Prabowo,” ujar Herman saat dimintai konfirmasi Kompas.com, Senin (29/4/2024).

Dihubungi terpisah, Deputi Bappilu Partai Demokrat Kamhar Lakumani mengatakan, pihaknya menghormati sikap politik masing-masing partai, termasuk sikap Gelora yang menolak PKS.

Namun, terkait dengan keanggotaan pada Koalisi Indonesia Maju, Demokrat menyerahkan sepenuhnya kepada Prabowo selaku pemimpin koalisi.

“Kami menghormati dan menghargai langkah yang ditempuh Pak Prabowo selaku presiden terpilih yang terus bergerak dan berikhtiar merangkul semua pihak,” kata dia.

Menurut Kamhar, Demokrat meyakini Prabowo tahu betul bahwa tantangan kepemimpinan ke depan memerlukan sinergi dan kolaborasi dari seluruh elemen bangsa.

Untuk mewujudkan Indonesia sebagai negara maju, kata dia, butuh peran serta dan keterlibatan seluruh putra dan putri terbaik bangsa dalam sebuah orkestrasi kepemimpinan yang tepat.

“Kami melihat, ini yang memotivasi dan mendasari langkah Pak Prabowo,” ucap dia.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gelora Mahfuz Sidik tak ingin Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bergabung dalam gerbong presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Ia menganggap, PKS selama ini telah menunjukkan sikap politik dan ideologis yang berbeda dengan dua figur itu.

“Pak Prabowo juga berulang-ulang menekankan keberlanjutan pembangunan agar capaian-capaian yang ada tidak berhenti lalu mulai dari nol lagi,” ujar Mahfuz pada Kompas.com, Senin (29/4/2024).

“Sementara PKS juga terbuka menolak program strategis Presiden Joko Widodo, seperti IKN,” sambung dia.

Ia kemudian menyebutkan, dalam Pemilu 2024, PKS bahkan berjanji untuk membuat Jakarta tetap menjadi ibu kota.

Hal ini, lanjut Mahfuz, menjadi salah satu contoh PKS bertolak belakang dengan Prabowo-Gibran, maupun Jokowi.

Tak hanya itu, ia menuturkan, PKS juga sempat menolak dicalonkannya Gibran sebagai pendamping Prabowo pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

“PKS pula yang sangat keras menolak Gibran dengan alasan anak haram konstitusi. Pikiran di balik ini adalah ketidakmauan PKS menerima rekonsiliasi antara Jokowi dan Prabowo,” tutur dia.

Tak hanya itu, Mahfuz pun menganggap keputusan Prabowo bergabung dalam pemerintahan Jokowi setelah Pilpres 2019 dianggap sebagai pengkhianatan oleh pendukung PKS.

Maka, ia meminta PKS tak perlu berharap diajak Prabowo untuk bergabung ke dalam pemerintahannya ke depan.

OTHER NEWS

2 minutes ago

Fans are convinced Jhon Duran is dreaming of joining Chelsea after spotting his likes on X... despite the striker sealing Aston Villa's spot in the Champions League this week

2 minutes ago

Bayswater, Perth: Horrifying moment a woman pulled an axe from her pocket and threatened terrified bus passengers after an argument

2 minutes ago

State hit with triple whammy flu season

2 minutes ago

Macarthur Bulls captain and former Chelsea signing Ulises Dávila one of three A-League players arrested over betting corruption allegations

2 minutes ago

Tragedy as woman's body found after she disappeared off Palm Cove jetty - as an urgent search is launched for another woman who jumped into Ipswich's Bremer River

5 minutes ago

Scientists may have solved mystery of Egyptian pyramids' construction

5 minutes ago

4WD accessory companies admit to engaging in anti-competitive conduct

5 minutes ago

Lainey Wilson wins big at the US Country Music Awards

5 minutes ago

Billie Eilish releases new album centred on love

5 minutes ago

iMessage service hit by outage impacting international customers

5 minutes ago

WA Day Festival 2024: Guy Sebastian, Eskimo Joe and The Waifs among performers for free Perth event

5 minutes ago

Aust shares dip but set to record another winning week

5 minutes ago

AFL 2024: North Melbourne open to senior recruits like Luke Parker

5 minutes ago

Shocking footage emerges of Indonesian airport ground staff member falling metres from plane onto tarmac

5 minutes ago

Pregnant Ashanti reflects on why this Mother's Day was so special 'Yeah, yeah, I know I'm late'

5 minutes ago

Licence suspension delay for Queensland casinos

5 minutes ago

Tool recalled from Bunnings over fears it discharges nails and staples unintentionally

5 minutes ago

Half a million Aussies not prepared for 3G shutdown

5 minutes ago

Starburst Fruit Chews back on shelves after two years

5 minutes ago

Racing owner Damion Flower’s sentence slashed after drug scheme

5 minutes ago

Australia imposes sanctions on bodies linked to North Korea’s weapons trade with Russia

5 minutes ago

2024 Mazda BT-50 gets more off-road gear, wider range

5 minutes ago

Qld government defers Star Entertainment Group’s 90-day casino licence ban

5 minutes ago

‘It’s gone too far’: Ben Hunt calls out kick pressure penalties, hopes to continue dynamic ruck duo with Harry Grant

6 minutes ago

Ben Affleck and Jennifer Lopez have not been seen together for 47 days amid reports of tension

6 minutes ago

Xander Schaufelle matches record for three-shot lead at Valhalla

6 minutes ago

GTA 6 long-awaited release date announced by Rockstar

6 minutes ago

Former Facebook and Nike DEI manager sentenced to 5 years in prison for fraud scheme

6 minutes ago

NFL legend Drew Brees talks 'unbelievable' opportunity to join Sports Illustrated Tickets as investor

6 minutes ago

Massachusetts teen died from eating spicy chip on social media challenge

6 minutes ago

LARRY KUDLOW: Trump has Biden on the run

6 minutes ago

Researchers say they've built an AI-powered sarcasm detector

6 minutes ago

McDonald's to sell 'Grandma McFlurry' for limited time

6 minutes ago

Chris Kreider hat trick rallies Rangers past Hurricanes, into Eastern Conference finals

6 minutes ago

Brad Marchand says Sam Bennett 'got away with a shot,' but that's part of playoff hockey

6 minutes ago

Former NBA standout Stephon Marbury now visits Madison Square Garden to cheer on Knicks

6 minutes ago

Timberwolves rock Nuggets to send this roller coaster of a series to Game 7

6 minutes ago

NFL player Harrison Butker is correct about motherhood. He's wrong about our choices.

6 minutes ago

Kim's sister denies North Korea has supplied weapons to Russia

6 minutes ago

UAW's push to unionize factories in South faces latest test in vote at 2 Mercedes plants in Alabama