Ini Nama-nama Purnawirawan Polri dan TNI Bakal Maju Pilkada 2024: Ada Mantan Dandim Kutai

TRIBUNBANTEN.COM – Berikut ini nama-nama purnawirawan Polri dan TNI bakal maju pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Berdasarkan informasi yang dihimpun TribunBanten.com, terdapat sejumlah nama yang akan maju Pilkada 2024 berlatar belakang perwira Polri/TNI.

Siapa Saja?

Mereka yaitu

Brigjen TNI Purnawirawan Dendi Suryadi

Komjen Pol Purnawirawan Dharma Pongrekun

Kompol Purnawirawan Kifli Supu

Brigjen TNI Purnawirawan Dendi Suryadi

Mantan Kasdim dan Dandim Kukar serta mantan Danrem Samarinda, Dendi Suryadi, masuk bursa calon Bupati Kutai Kartanegara 2024.

Ini berdasarkan hasil survei Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) untuk mengukur Persepsi Masyarakat menelang Pemilihan Bupati Kutai Kartanegara 2024.

“Jadi yang membuat Dendi Suryadi unggul karena merupakan putra daerah, dan juga mantan Dandim Kukar,” kata Pengamat politik dan Universitas Mulawarman (UNMUL), Budiman kepada wartawan, Sabtu (2/3/2024).

Menurut dia, Dendi Suryadi juga telah dikenal dan dekat dengan masyarakat Kukar, maka hal itu yang menjadi salah satu sebab mengapa Dendi Suryadi unggul di survei sebagai pilihan masyarakat Kukar.

“Dendi Suryadi juga telah dikenal dan dekat dengan masyarakat Kukar, maka itu yang menjadi salah satu Dendi Suryadi unggul di survei sebagai pilihan masyarakat Kukar,” ujarnya.

Dendi Suryadi juga telah memperlihatkan kinerja baik sebagai Dandim maupun Danrem untuk masyarakat Kukar. Bahkan masyarakat merasa nyaman dengan kepemimpinannya.

“Dendi Suryadi juga telah memperlihatkan kinerja sebagai Dandim untuk masyarakat Kukar. Bahkan masyarakat merasa nyaman,” kata dia.

Dia menilai bahwa ini dapat menjadi peluang besar bagi Dendi untuk terpilih sebagai Bupati Kukar jika maju di Pilkada 2024, baik dari jalur independent maupun dari partai. Hal Ini merupakan modal besar bagi Dendi untuk bisa menang di Pilkada Kukar 2024.

“Bisa saja karena masyarakat ingin pemimpin atau Bupati dari kalangan militer yang tegas dan memberikan rasa aman dengan masyarakat, ditambah lagi dengan sosok Dendi lebih memahami karakter sosio kultural masyarakat Kukar,” jelasnya.

Hasil Survei

Koordinator LKPI, Togu Lubis mengatakan, berdasarkan temuan LKPI di lapangan, dukungan tertinggi bakal calon Bupati Kutai Kartanegara adalah jatuh pada sosok Dendi Suryadi mantan Kasdim & Dandim Kukar serta mantan Danrem Samarinda.

Dalam survei ini memuat pertanyaan terbuka kepada 900 masyarakat Kukar ketika ditanyakan, jika Pilkada Kukar digelar hari ini dengan pertanyaan terbuka tokoh mana yang diinginkan sebagai Bupati Kukar pada Pilkada 2024 maka hasil jawabaanya nama Dendi Suryadi mantan Dandim Kukar dan Danrem Samarinda dipilih sebanyak 28,2 persen.

Kemudian disusul oleh Edy Damansyah sebesar 18,1 persen dan Rendi Solihin 15,6 persen, Abdul Rasid 3,6 persen, Awang Yacoub 2,6 persen, Seno Aji 1,9 persen, Alif Turiadi 1,7 persen, M. Andi Faisal 1,6 persen, Muhammad Syahrun 1,4 persen, Ali Hamdi 1,1 persen dan yang belum memilih 24,2 persen.

Sedang dalam pertanyaan tertutup menggunakan kertas kuisioner kepada 900 responden dengan pertanyaan dari tokoh tokoh yang tertera di kertas kuisioner ini, tokoh mana yang akan dipilih jika Pilkada di gelar hari ini.

Maka dari data data yang terkumpul hasil jawabannya nama Dendi Suryadi mantan Dandim Kukar dan Danrem Samarinda dipilih sebanyak 33,7 persen, kemudian disusul oleh Edy Damansyah Bupati Kukar sebesar 22,3 persen dan Rendi Solihin 14,6 persen, Abdul Rasid 4,7 persen, Awang Yacoub 2,3 persen,

Seno Aji 1,8 persen , Alif Turiadi 1,7 persen, M. Andi Faisal 1,6 persen, Muhammad Syahrun 1,4 persen, dan yang belum memilih 15,9 persen.

Togu Lobis menjelaskan,responden yang digunakan dalam survei ini sebanyak 900 warga Kukar dari Daftar Pemilih Tetap (DPT) untuk Pemilu 2024 sebanyak 543.063 pemilih yang tinggal di 20 Kecamatan di Kabupaten Kukar.

Penentuan Responden mengunakan metode Multistage Random Sampling dan hasil survei ini memiliki Margin of Error sebesar kurang lebih 3,2 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen, survei dilakukan sejak tanggal 19 -28 Februari 2024 .

Dalam survei ini juga diukur tingkat kepuasan masyarakat Kabupaten Kukar terhadap kinerja Pemkab Kukar dimana ditemukan sebanyak 60,2 persen masyarakat Kukar menyatakan tidak puas dengan kinerja Pemkab Kukar, dan sebanyak 23,4 persen menyatakan puas dan selebihnya 16,4 persen tidak memberikan pendapat.

Komjen Pol Purnawirawan Dharma Pongrekun

Jenderal berdarah Sulsel masuk bursa bakal calon Gubernur DKI Jakarta pesaing Ridwan Kamil.

Namanya Komisaris Jenderal Polisi (purnawirawan) Dharma Pongrekun.

Dharma Pongrekun adalah Jenderal Polisi berdarah Toraja Sulsel.

Pongrekun adalah marga keluarga Toraja.

Ia berasal dari Keturunan Toraja Sulsel.

Dharma Pongrekun salah satu jenderal bintang tiga berkarier cemerlang.

Ia pernah menjabat Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara.

Setelah pensiun dari kepolisian, Dharma Pongrekun menatap pilkada serentak.

Nama masuk bursa calon Gubernur DKI Jakarta.

Dharma Pongrekun igin maju Pilkada DKI Jakarta 2024 melalui jalur indpenden.

Ia memiliki rekam jejak di ibukota.

Pria berpangkat Komisaris Jenderal (Purn) itu pernah menjabat sebagai Wakil Direktur Kriminal Umum Polda Metro Jaya pada tahun 2008.

Pria kelahiran Palu, 12 Januari 1966 itu lebih banyak berkutat di Badan Reserse Kriminal Polri.

Sampai 2018, kemampuan analitiknya dilirik sehingga Dharma ditugaskan di Deputi Bidang Identifikasi dan Deteksi Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).

Setahun kemudian, dia menjabat Wakil kertua BSSN.

Mengakhiri karirnya di kepolisian, pada 2024, Dharma bertugas di Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri.

Dharma Pongrekun merupakan lulusan Akademi Polisi (Akpol) tahun 1988.

Dia merupakan penerima anugerah Adhi Makayasa, gelar kehormatan yang diberikan kepada lulusan terbaik Akpol dan Akmil.

Secara latar pendidikan, Dharma memiliki gelar S2 bidang Manajemen dari Universitas Bhayangkara Jakarta Raya (2002) dan gelar S2 bidang ilmu hukum Universitas Gajah Mada (UGM) tahun 2006.

Dia juga mendapat gelar Doktor Kehormatan Bidang Kemanusiaan dari MBC University Depok (2023).

Dharma memilih jalur independen karena tak ingin disetir partai politik atau elit politik nasional lainnya.

Sebab, seluruh visi dan misi yang sudah disusunnya dibuat demi kepentingan warga Jakarta.

“Saya ingin betul-betul visi dan minsi ini berjalan sebagaimana yang sudah disiapkan demi menyelamatkan jiwa keluarga kita, bukan demi saya,” ucapnya usai deklarasi di Gedung Joang ‘45, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (3/2/2024).

“Karena kalau visi-misi ini tidak jalan, maka apa yang diharapkan masyarakat atau rakyat DKI itu tidak akan jauh pandang dari api,” sambungnya.

Dharma mengaku siap bersaing dengan nama mentereng lainnya.

“Saya tidak gentar, saya cuma takut sama Allah, dia yang maha kuasa. Dia yang punya Indonesia. Indonesia akan diberkati kalau diridhoi yang maha esa,” ujarnya.

Kompol Purnawirawan Kifli Supu

Nama terakhir berlatar belakang purnawirawan Polri/TNI yang akan maju Pilkada 2024 yaitu Kompol Purnawirawan Kifli Supu

Kompol Purnawirawan Kifli Supu disebut-sebut akan maju Pilkada Kabupaten Banggai Laut 2024

Kompol Purnawirawan Kifli Supu merupakan mantan seorang polisi yang pernah bertugas di 6 polsek wilayah Polda Kalimantan Tengah ini

Tulisan ini sudah tayang di Tribunnews.com berjudul Mantan Dandim Kutai Kartanegara Masuk Bursa Calon Bupati di Pilkada Kukar 2024

Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul Sosok Putra Sulsel Masuk Bursa Calon Gubernur DKI Jakarta Persaing Ridwan Kamil

Retired TNI Brigadier General Dendi Suryadi

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World