Bicara di Dialog KADIN, Ganjar Tawarkan Ide Kepastian Hukum & Hilangkan Monopoli BUMN

bicara di dialog kadin, ganjar tawarkan ide kepastian hukum & hilangkan monopoli bumn

Bicara di Dialog KADIN, Ganjar Tawarkan Ide Kepastian Hukum & Hilangkan Monopoli BUMN

jpnn.com, JAKARTA – Capres bernomor urut 3 di Pilpres 2024 Ganjar Pranowo memaparkan visi dan misinya di bidang ekonomi pada dialog bertitel ‘Menuju Indonesia Emas’ yang digelar Kamar Dagang dan Industri (KADIN) di Jakarta Pusat, Kamis (11/1/2024).

Dalam dialog di Djakarta Theater itu, Ganjar menjelaskan idenya tentang pembangunan ekonomi untuk membawa Indonesia menjadi negara maju.

Ganjar menuturkan hal pertama yang menjadi prioritasnya jika kelak menjadi presiden ialah penegakan dan kepastian hukum.

Gubernur Jawa Tengah periode 2013-2018 dan 2018-2023 itu menegaskan penegakan dan kepastian hukum penting untuk mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia mencapai 7 persen.

Capres yang didukung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hanura, dan Partai Perindo, itu mencontohkan korupsi di sektor perpajakan yang menyebabkan negara kehilangan pendapatan.

“Soal pajak, misalnya, beberapa kasus kemarin memukul kita semua dan membuat kepercayaan masyarakat turun. Maka ini tidak boleh terjadi lagi. Penegakan hukum harus ditegakkan,” ujar Ganjar.

Menurut Ganjar, penegakan hukum juga demi kepastian hukum. Alumnus Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta itu mengatakan banyak pengusaha yang merasa dikejar-kejar urusan pajak meski sudah membayarnya dengan benar.

“Kita memang harus mengotimalkan pajak, tetapi tidak boleh memeras. Kalau dia sudah bayar pajak, ya, sudah, jangan dikejar-kejar terus dan dicari-cari kesalahannya,” imbuhnya.

Oleh karena itu, Ganjar menggulirkan idenya tentang aplikasi super atau super-apps untuk memudahkan sistem pelaporan.

“Kalau kami nanti jadi presiden, kami buatkan super apps dan kalau bapak ibu merasa diperas, laporkan biar langsung ditangani presiden,” tutur capres yang berpasangan dengan Mahfud Md itu.

Adapun ide kedua dari Ganjar ialah menumbuhkan iklim usaha yang kondusif. Mantan pimpinan Komisi II DPR itu mengatakan tidak boleh ada monopoli usaha oleh BUMN, sehingga swasta pun bisa terlibat.

“BUMN boleh punya anak perusahaan, tetapi tidak boleh punya cucu, cicit bahkan canggah. Kan, kalau begitu, swasta tidak punya peran. Ini (menumbuhkan ekonomi, red) butuh kolaborasi. Kalau di salah satu sektor swasta sudah muncul, ya BUMN tidak usah terlibat. Kita harus berikan proporsi pada swasta,” ucapnya.

Para pengurus dan anggota Kadin yang hadir pada diskusi itu pun berkali-kalu membrikan aplaus atas ide-ide Ganjar.

Salah seorang anggota Kadin, David, menyebut ide-ide yang ditawarkan Ganjar memang menjadi harapan para pengusaha.

“Terlihat bagaimana antusias dan puasnya teman-teman pengusaha dengan visi dan misi Pak Ganjar. Itu bukti bahwa Pak Ganjar menjadi harapan kami,” ujad David.

Pengusaha lainnya, Singgih, menilai ide Ganjar sangat pas untuk membuat Indonesia makin maju dan perekonomian tumbuh pesat.

“Beliau sangat mengerti dan kami menilai beliau yang terbaik bagi Indonesia,” ucap Singgih.(jpnn.com)

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World