Alasan Pengamat Prediksi Prabowo akan Pilih PDIP Dibanding Jokowi Usai Dilantik Jadi Presiden

TRIBUNKALTIM.CO – Prabowo Subianto akan dilantik sebagai Presiden RI menggantikan Jokowi pada 20 Oktober mendatang.

Diketahui, baru-baru ini Prabowo mengakui dirinya dipersiapkan Jokowi menjadi penerus.

Meski demikian, muncul prediksi Prabowo Subianto akan meninggalkan Jokowi saat dirinya sudah dilantik sebagai presiden nanti.

Prediksi ini disampaikan Pengamat politik dari UIN Syarif Hidayatullah Adi Prayitno.

Adi memprediksi presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto akan memilih PDIP ketimbang Presiden Joko Widodo.

Adi meyakini hal tersebut bakal terjadi usai Jokowi lengser dan Prabowo resmi dilantik menjadi presiden pada 20 Oktober 2024.

“Rasa-rasanya setelah 20 Oktober, Prabowo ini akan jauh memprioritaskan PDIP ketimbang Jokowi yang sudah tak lagi jadi presiden,” ujar Adi, Selasa (30/4/2024).

“Tapi per hari ini, saya membaca Prabowo masih cukup menghargai dan menjadikan Jokowi sebagai variabel penting.

Karena sampai tanggal 20 saya kira Jokowi masih jadi presiden,” sambungnya.

Menurut Adi, ketika Jokowi sudah tidak menjadi sosok penting bagi Prabowo, potensi PDIP bergabung ke pemerintahan terbuka.

Sebaliknya, jika nantinya Jokowi masih ikut campur dalam pemerintahan Prabowo-Gibran, PDIP tidak akan senang untuk ikut berkoalisi.

“Oleh karena itu, setidaknya PDIP barrier politiknya bagaimana hubungan Prabowo dan Jokowi.

Kalau sudah tak baik-baik saja, bukan tidak mungkin PDIP itu akan jadi bagian dari koalisi,” kata Adi.

Maka dari itu, Adi meminta publik melihat apa yang terjadi setelah Jokowi menyerahkan kursi presiden kepada Prabowo pada 20 Oktober 2024.

Adi meyakini bahwa Prabowo pasti akan mengedepankan dukungan yang berlimpah di parlemen.

Dari situ, kata dia, bisa terlihat apakah Jokowi masih dianggap sosok yang penting atau tidak bagi Prabowo.

“Karena kalau mau jujur, Prabowo ini pasti akan bicara ke depan, bagaimana mendapatkan dukungan berlimpah, dukungan politik, dukungan partai solid.

Sehingga semua keputusan politik bisa berjalan dengan baik,” jelasnya.

Adi meyakini bahwa Gerindra dan Prabowo tidak nyaman jika PDIP berada di luar kekuasaan.

Pasalnya, PDIP merupakan partai pemenang Pileg 2024 dan pemilik kursi terbanyak di parlemen.

Mereka juga berpengalaman sebagai oposisi.

“Mereka bisa kritis dan selalu bisa resisten setiap keputusan politik Prabowo,” kata Adi.

“Pasca (Jokowi) tak lagi jadi presiden, Prabowo akan memilih, lebih penting mana antara PDIP dan Pak Jokowi,” imbuhnya.

PKS dan PDIP Ditinggal

Peta politik usai Pilpres 2024 berakhir semakin jelas.

Partai politik di luar Koalisi Indonesia Maju yang merapat ke Pemerintahan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming semakin jelas.

Dua yang sudah menyatakan sikap yakni Nasdem dan PKB, partai pengusung Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024.

Sementara, dari partai pengusung Ganjar-Mahfud, ada PPP yang diprediksi bergabung ke Prabowo-Gibran.

Bergabungnya PKB dan NasDem ke dalam kelompok partai pengusung presiden dan wakil presiden terpilih dinilai sebagai upaya Prabowo-Gibran untuk membuat koalisi gemoy semakin gemuk.

“Prabowo-Gibran ingin membangun koalisi yang gemoy yang gemuk, koalisi yang mayoritas, koalisi yang kuat,” kata pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia, Ujang Komarudin saat dihubungi, Jumat (26/4/2024).

Koalisi yang kuat disebut Ujang harus banyak dan besar dari sisi kuantitas.

Sejauh ini ada 9 partai yang berada di barisan presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029 ini.

Ada empat partai parlemen: Gerindra, Golkar, PAN, dan Demokrat.

Sementara itu partai di luar parlemen: PBB, PSI, Gelora, Garuda, dan Prima.

Kini jumlah itu bakal bertambah dengan bergabungnya PKB dan NasDem.

Kemudian Ujang juga melihat ada satu partai lagi yang bakal menyusul untuk bergabung, yakni PPP yang kala itu dalam Pilpres 2024 mengusung lawan Prabowo-Gibran, Ganjar Pranowo – Mahfud MD.

“Maka ketika NasDem dan PKB masuk, maka PPP juga akan masuk menyusul,” ujarnya.

Hanya ada dua partai yang hingga saat ini masih belum menetapkan posisinya, PDIP dan PKS.

Ujang menyebut kedua partai itu kemungkinan besar bakal berdiri di luar pemerintahan atau menjadi oposisi.

Hal ini mengingat PDIP sebagai partai pengusung paslon 03 harus menelan pil pahit kekalahan dalam Pilpres 2024.

“PDIP saya melihatnya masih fifty-fifty masuk pemerintahan Prabowo-Gibran, bisa juga jadi oposisi.

Tapi kebatinan PDIP menjadi oposisi lebih besar, lebih kuat dibandingkan gabung pemerintahan Prabowo-Gibran,” tuturnya.

Saat ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum sebagai calon presiden terpilih pada Rabu (24/4/2024), Prabowo mengajak semua pihak untuk kembali rukun dan bersatu karena kontestasi Pilpres 2024 telah berakhir.

“Tuntutan rakyat, kita harus bersatu, kita harus rukun. Apakah bersatu itu berada di dalam pemerintahan, atau berada di luar pemerintahan, sama-sama kita berjuang untuk rakyat,” kata Prabowo.

Prabowo pun telah bertemu dengan Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar yang merupakan kompetitornya pada Pilpres 2024.

Selain itu, Prabowo juga sudah menemui Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh yang mengusung pasangan Anies-Muhaimin pada Pilpres 2024. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “Prabowo Diprediksi Tinggalkan Jokowi dan Pilih PDIP Usai Dilantik Presiden”

Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Kaltim dan Google News Tribun Kaltim untuk pembaruan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.

OTHER NEWS

19 minutes ago

Canadian women make rugby history with win over the Black Ferns in New Zealand

19 minutes ago

Ranking the 3 most difficult matchups on the Cowboys’ 2024 regular season schedule

20 minutes ago

Pogacar dominates on climb once again to win Giro stage 15

20 minutes ago

Families beg for end to IPP scandal as Lords vote on indeterminate sentence reforms

20 minutes ago

Trust in Post Office plummets following outrage over Horizon scandal

20 minutes ago

Lando Norris says he was ‘one or two laps’ from catching Max Verstappen in Imola

21 minutes ago

Iranian president's helicopter suffers 'hard landing,' search underway: Reports

23 minutes ago

Biden’s big working class woes, the new-gov’t dilemma and other commentary

23 minutes ago

Watch the bizarre moment UFC star is DISQUALIFIED after refusing to stop headbutting her opponent

23 minutes ago

King Felipe VI and Queen Letizia mark their 20th wedding anniversary with new family photos in Madrid

25 minutes ago

Helicopter carrying Iran's president involved in 'hard landing'

25 minutes ago

Virgin plots rail return with proposal to run West Coast routes

25 minutes ago

‘Proper’ accommodation to be built at Thornton Hall for asylum seekers - Tánaiste

25 minutes ago

Is the NDIS costing Australians too much?

25 minutes ago

LIVE: 2024 Indianapolis 500 qualifying results for pole position, last row

28 minutes ago

Jonathan Ross turns heads in a quirky Teletubbies cardigan as he walks his dogs with his wife Jane Goldman in London

28 minutes ago

'My daughter was devastated': Bride's mother reveals heartbreak after wedding entertainment firm goes bust - ruining couples' big-day plans

28 minutes ago

The truth about foreign cancer clinics: Desperate families often raise millions to give a terminally ill child hope, but top experts are sounding the alarm about their 'unorthodox' and 'unproven' treatments…

28 minutes ago

We spent £100,000 to 'world school' our children on a year-long holiday across the globe. Here's why it was the best decision we've ever made…

28 minutes ago

The mother who chose to become friends with her son's killer: Joan's son James died after a single punch to the head, but now she's formed an unfathomable bond with the drunken stranger responsible…

30 minutes ago

Duchess of Edinburgh reads King Charles' message of remembrance in Italy at ceremony marking 80th anniversary of the Battle of Cassino

30 minutes ago

Colin Jost left red-faced while forced to tell joke about wife Scarlett Johansson's body on SNL finale

30 minutes ago

Molly-Mae Hague looks summer chic in a black swimsuit and white linen trousers as she enjoys yacht trip in Ibiza for her sister Zoe's lavish hen do

30 minutes ago

Kyle Walker brings his baby boy onto the pitch as wife Annie Kilner arrives with their children to support footballer at Manchester City match

30 minutes ago

Tears of the Kingdom Sets the Zelda Series Up for One Tone Shift

31 minutes ago

Shai Gilgeous-Alexander takes accountability for season-ending foul

31 minutes ago

Independent and Social Democrats candidates blast RTÉ for exclusion from 'key' debates

31 minutes ago

Max Verstappen wins F1 Emilia Romagna Grand Prix, holding off Lando Norris

31 minutes ago

Florida fisherman catches 12-foot tiger shark: ‘One to remember’

31 minutes ago

Building a medieval castle from scratch

31 minutes ago

Last Year Saw Biggest Tech Integration Change, Hillhouse CEO Says

32 minutes ago

Diddy admits beating ex-girlfriend Cassie, says he's sorry, calls his actions 'inexcusable'

32 minutes ago

Man charged with punching actor Steve Buscemi is held on $50,000 bond

33 minutes ago

Hollywood star Shia LaBeouf is spotted on the streets of Gavin and Stacey's hometown Barry

33 minutes ago

LeBron James UNFOLLOWS Diddy on Instagram after video of assault on ex-girlfriend Cassie surfaces - despite their children vacationing together last month

33 minutes ago

Wendy's is offering an obscenely large bucket of chicken nuggets - but only at these select locations

33 minutes ago

French town apologises for not flying Union Jack in its D-Day decorations as they insist they will be playing God Save The King at memorial event this year in touching display of entente cordiale

33 minutes ago

The 13 style rules that every midlife woman MUST follow (and yes, beige really is banned!)

33 minutes ago

'It's like a first date, you instantly know if you'll sleep together!' Cate Blanchett makes VERY candid quip when asked how she knew she wanted a role in new film Rumours

33 minutes ago

How Much Are Vintage Power Tools Worth, And Which Brands Are The Most Valuable?

Kênh khám phá trải nghiệm của giới trẻ, thế giới du lịch