Wuling Resmikan 6 Titik DC Charging

wuling resmikan 6 titik dc charging

Wuling Resmikan 6 Titik DC Charging

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – WULING Motors (Wuling) mengumumkan enam titik pengisian daya kendaraan listrik DC Charging di Wuling Center. Fasilitas charging tersebut berada di Jakarta Selatan, SCBD Park–Jakarta Selatan, Collins Marketing Gallery–Tangerang, Bekasi Cyber Park Mall–Bekasi, dan dua di rest area jalan tol, yakni KM 207A di tol Palikanci dan KM 379A di tol Batang-Semarang.

Mengawali langkah ini, Wuling turut mengajak pemilik BinguoEV untuk dapat menikmati fasilitas pengisian daya DC ini secara gratis mulai dari hari ini sampai dengan 31 Mei 2024. Selain itu, terdapat juga fasilitas AC Charging yang tersedia di berbagai jaringan diler resmi Wuling dan lokasi umum yang tersebar di Indonesia.

Aftersales Director Wuling Motors Maulana Hakim menjelaskan, fasilitas charging EV tersebut sejalan dengan komitmen dalam industri kendaraan listrik bukan hanya menghadirkan ragam pilihan kendaraan listrik yang tepat untuk konsumen namun juga pengembangan ekosistemnya dan salah satunya adalah pengisian daya secara cepat. ‘’Untuk itu, Wuling melanjutkan langkahnya yang diwujudkan dengan beroperasinya 6 titik DC Charging yang berada di wilayah Jakarta, Bekasi, Tangerang dan rest area di jalur tol Cirebon dan Batang. Kami berharap para konsumen BinguoEV dapat merasakan pengalaman pengisian daya cepat dengan mudah dan nyaman,’’ kata Maulana.

Untuk konsumen BinguoEV Long Range AC/DC dan Premium Range dapat secara langsung mengisi daya di fasilitas pengisian daya yang tersedia. Mengenai pengoperasian pengisian dayanya, konsumen dapat menghubungkan charging gun IEC BB (GB/T) pada charging port DC BinguoEV yang terletak di sebelah kiri depan mobil.

Saat sudah terhubung, konsumen dapat melihat status proses pengisian daya pada layar MID dan layar fasilitas pengisian daya. Apabila konsumen ingin menghentikan proses pengisian daya, pilih ‘stop’ di layar fasilitas pengisian daya dan mencabut charging gun dari mobil dan letakkan kembali seperti semula.

Dengan adanya fasilitas DC Charging ini, Wuling menawarkan pengalaman kemudahan pengisian daya cepat untuk pemilik BinguoEV secara gratis hingga 31 Mei 2024 tanpa perlu menggunakan aplikasi khusus. Adapun setelah bulan Mei mendatang, konsumen akan menggunakan aplikasi tertentu untuk dapat menikmati fasilitas pengisian daya ini.

Sebagai informasi, Wuling BinguoEV Long Range AC/DC dan Premium Range AC/DC sudah didukung dengan teknologi pengisian DC Charging. Pengisian daya secara cepat ini hanya memakan waktu sekitar 30-35 menit dengan persentase pengisian daya 30-80 persen.

“Beroperasinya 6 titik pengisian daya cepat ini merupakan wujud komitmen awal Wuling dalam pengembangan ekosistem mobil listrik di Indonesia. Sebelumnya, Wuling pun turut menyediakan fasilitas AC Charging yang dapat digunakan di 54 jaringan diler resmi dan 6 lokasi pengisian daya umum sehingga memudahkan konsumen Air ev maupun BinguoEV dalam pengisian daya saat melakukan perjalanan,” tambah Sales & Marketing Director Wuling Motors Dian Asmahani.(esi)

Laporan JPG, Jakarta

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World