8 Cara Meningkatkan Jumlah Trombosit Darah Tanpa Tranfusi

8 cara meningkatkan jumlah trombosit darah tanpa tranfusi

Ilustrasi sayuran hijau. Ketika tidak melakukan transfusi, jumlah trombosit dapat ditingkatkan dengan menerapkan pola makan tertentu, seperti perbanyak makan sayuran berdaun hijau.

KOMPAS.com – Jumlah trombosit perlu ditingkatkan ketika kuantitasnya rendah.

Mengutip Pharmeasy, trombosit adalah sel pembekuan darah. Ini berfungsi untuk mencegah pendarahan dalam tubuh.

Jumlah trombosit normal pada orang dewasa adalah 150.000 hingga 450.000 per mikroliter darah.

Jika kurang dari itu, Anda mengalami trombosit rendah atau disebut sebagai trombositopenia.

Penyebab jumlah trombosit rendah bisa karena virus, dengue, kondisi sumsum tulang tertentu seperti leukemia atau limfoma, obat kemoterapi yang diberikan untuk kanker, obat-obatan tertentu, dan bahkan konsumsi alkohol berlebihan.

Jumlah trombosit yang rendah dapat menyebabkan pendarahan hebat dan komplikasi yang berpotensi fatal.

Sehingga, jumlah trombosit perlu segera ditingkatkan, jika mengalami penurunan signifikan.

Berikut artikel ini akan mengulas beberapa cara untuk meningkatkan jumlah trombosit tanpa transfusi.

Bagaimana cara meningkatkan jumlah trombosit?

Dikutip dari Health Grades, berikut cara meningkatkan trombosit darah dengan makanan dan suplemen:

  • Makan lebih banyak sayuran berdaun hijau

Sayuran berdaun hijau seperti bayam dan sawi mengandung vitamin K, yang tidak secara langsung meningkatkan kadar trombosit, tetapi dapat membantu pembekuan darah dengan lebih baik.

Vitamin K berperan penting dalam membantu tubuh Anda memproduksi protein yang penting untuk proses pembekuan.

Karena pembekuan darah adalah fungsi kompleks yang tidak hanya melibatkan trombosit, tetapi juga jalur biologis lainnya, mengonsumsi vitamin K dalam jumlah yang cukup dapat menjaga kemampuan tubuh untuk menghentikan pendarahan.

  • Makan lebih banyak ikan berlemak

Ikan berlemak tinggi vitamin B12. Vitamin ini memainkan peran penting dalam pembentukan sel darah merah.

Beberapa penelitian juga menunjukkan kadar trombosit yang rendah mungkin terkait dengan kekurangan B12.

Salmon, trout, dan tuna semuanya kaya akan B12, jadi tambahkan lebih banyak ikan berlemak ini ke dalam makanan Anda untuk membantu meningkatkan jumlah trombosit Anda.

Anda dapat mengonsumsi suplemen B12, tetapi mendapatkan B12 dari makanan dapat membantu tubuh Anda memanfaatkan vitamin tersebut dengan lebih efektif.

  • Meningkatkan konsumsi folat

Folat (asam folat) adalah vitamin B lain yang dapat membantu meningkatkan kadar trombosit.

Jauh lebih baik mendapatkan folat dari makanan dibandingkan dari suplemen (kecuali untuk wanita hamil), karena suplemen folat mengandung asam folat dosis tinggi yang dapat mengganggu kemampuan B12 untuk berfungsi dengan baik di dalam tubuh.

Untuk meningkatkan konsumsi folat Anda, makan lebih banyak brokoli, kubis Brussel, hati, dan kacang-kacangan. Makanan ini akan membantu meningkatkan kadar trombosit Anda.

  • Menghindari alkohol

Minuman beralkohol dapat mengganggu produksi sel darah merah di sumsum tulang.

Kerusakan sumsum tulang dapat menurunkan produksi semua jenis sel darah merah, termasuk trombosit.

Belum diketahui seberapa banyak konsumsi alkohol dapat menyebabkan kerusakan sumsum tulang.

Jadi, lebih baik menghindari alkohol sepenuhnya, jika Anda memiliki jumlah trombosit yang rendah.

Ini bisa membantu sumsum tulang Anda berfungsi lebih baik dan meningkatkan jumlah trombosit Anda.

  • Makan lebih banyak buah sitrus

Buah sitrus adalah salah satu sumber vitamin C yang baik. Buah ini meliputi jeruk, jeruk bali, jeruk nipis, dan lemon.

Vitamin C memainkan peran penting dalam cara kerja trombosit, jadi meningkatkan kadar vitamin C dapat membantu trombosit Anda berfungsi lebih baik.

Vitamin C juga membantu tubuh Anda menyerap zat besi, komponen penting dalam produksi sel darah merah.

Kekurangan zat besi dikaitkan dengan rendahnya trombosit dan rendahnya hemoglobin.

  • Perbanyak konsumsi makanan kaya zat besi

Zat besi memainkan peran penting dalam produksi sel darah merah, termasuk trombosit.

Meningkatkan asupan zat besi dapat membantu Anda meningkatkan kadar trombosit secara alami.

Disarankan menghindari suplemen zat besi karena dapat menyebabkan sembelit. Untuk meningkatkan asupan zat besi, Anda bisa memilih makan hati sapi, tahu, kacang merah, tiram, atau cokelat hitam (tanpa pemanis).

  • Mencoba suplemen klorofil

Klorofil dapat dianggap sebagai salah satu suplemen yang meningkatkan jumlah trombosit darah.

Sebuah survei menunjukkan bahwa mengonsumsi suplemen yang disebut chlorella (ganggang air tawar) dapat meningkatkan jumlah trombosit pada orang yang telah didiagnosis menderita kelainan trombosit.

Klorofil berlimpah di tanaman hijau manapun, jadi mengonsumsi suplemen yang mengandung spirulina atau peterseli juga dapat membantu tingkat trombosit Anda.

Anda juga dapat meningkatkan asupan klorofil dengan mengonsumsi lebih banyak sayuran berdaun hijau dan rumput, seperti rumput gandum.

  • Menghindari suplemen vitamin E dan minyak ikan

Jika Anda memiliki jumlah trombosit yang rendah, itu berarti darah Anda tidak menggumpal sebagaimana mestinya. Suplemen vitamin E dan minyak ikan dapat memperburuk masalah ini.

Senyawa dalam suplemen ini sebenarnya menurunkan kemampuan darah untuk membeku, jadi sebaiknya hindari jika Anda mencoba meningkatkan jumlah trombosit.

Suplemen ini tidak akan menyebabkan jumlah trombosit Anda turun, tetapi kapsul vitamin E dan minyak ikan dapat mengganggu aspek lain dari proses pembekuan darah dan membuat Anda lebih rentan mengalami pendarahan.

Perlu diketahui bahwa agak sulit meningkatkan trombosit hanya melalui pola makan tertentu.

Oleh karenanya, kondisi tertentu seperti demam berdarah dan infeksi virus mungkin memerlukan transfusi trombosit yang diberikan secara intravena untuk mengembalikan jumlah trombosit menjadi normal.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World