LPDP 2024 Buka Program Double Degree dan Joint Degree, Simak Skemanya

lpdp 2024 buka program double degree dan joint degree, simak skemanya

foto

TEMPO.CO, Jakarta – Pendaftaran seleksi beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan atau LPDP tahap 1 sudah dibuka pada 11 Januari 2024. Beasiswa yang didanai lewat Kementerian Keuangan ini bukan hanya memberikan kesempatan kuliah S2 dan S3, tapi juga double degree/joint degree.

Melansir laman Kemenkeu, program double degree adalah skema yang dilaksanakan untuk mendapatkan dua gelar akademis (double degree) sekaligus dalam satu periode studi dari dua perguruan tinggi yang berbeda dari dalam negeri dan luar negeri. Sedankan joint degree adalah skema kerja sama antara dua perguruan tinggi dari dalam negeri dan luar negeri yang dilaksanakan untuk mendapatkan satu gelar (joint degree) akademis dalam satu periode.

Sasaran dan skema program Double Degree/Joint Degree

Program ini bisa diikuti oleh WNI yang akan mendaftar beasiswa jenjang magister dan doktor untuk

program studi dengan skema studi double degree dan joint degree.

Calon pendaftar yang bisa mengikuti program ini adalah peserta program afirmasi, program targeted dan program umum. Untuk program afirmasi, jalur yang diizinkan adalah jalur Beasiswa Daerah Afirmasi, Beasiswa Putra Putri Papua, Beasiswa Penyandang Disabilitas dan Beasiswa Prasejahtera. Untuk program targeted, bisa diikuti oleh beasiswa PNS/TNI/POLRI. Sedangkan untuk program umum bisa bagi Beasiswa Reguler dan Beasiswa Parsial.

Dalam pelaksanaannya, program ini diberikan untuk jenjang pendidikan Magister dengan durasi paling lama 24 bulan dan pendidikan Doktor dengan durasi paling lama 48 bulan. Pendaftar dapat memilih program studi dan perguruan tinggi tujuan dalam daftar

LPDP.

Persyaratan dan tahapan pendaftaran

Untuk mendaftar program ini, ada persyaratan umum dan khusus yang perlu dipenuhi pendaftar. Persyaratannya mengikuti persyaratan dalam program yang dipilih. Misalnya pendaftar memilih Beasiswa Reguler, maka mengikuti persyaratan beasiswa tersebut. Tahapan pendaftaran pun mengikuti tahapan program beasiswa yang dipilih.

Hal yang membedakannya adalah saat mendaftar dalam aplikasi pendaftaran. Caranya adalah memilih program beasiswa dan tujuan luar negeri, kemudian memilih negara, perguruan tinggi serta program studi sesuai yang ada dalam Daftar.

Untuk beasiswa reguler dan parsial, ada 131 pilihan program studi dan perguruan tinggi yang dapat dipilih. Misalnya program Magister Teknik Sipil dengan Faculty of Engineering-Transport Engineering atau Master of Engineering (Civil Engineering) di The University of New South Wales (UNSW Australia). Untuk Beasiswa PNS/TNI/POLRI bisa memilih diantara 140 pilihan prodi dan perguruan tinggi serta Beasiswa Afirmasi 160 pilihan. Daftar perguruan tinggi dapat dilihat dari laman LPDP Kemenkeu.

Pilihan Editor: Simak Ketentuan Lengkap Beasiswa Prioritas LPDP di UNSW Australia, Khusus Jenjang Doktoral

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World