Tips Kesehatan, Catat, Berikut 11 Buah-buahan yang Baik untuk Penderita Asam Lambung

tips kesehatan, catat, berikut 11 buah-buahan yang baik untuk penderita asam lambung

Asam lambung

GridHype.ID – Tips kesehatan ini wajib kamu simak sampai akhir.

Sebab, tips kesehatan ini akan membagikan daftar buah-buahan untuk asam lambung.

Dengan mengonsumsi ini, asam lambung kamu tidak akan mudah kambuh.

Banyak buah-buahan yang baik untuk penderita asam lambung atau GERD mengelola kondisinya.

Penyakit asam lambung atau GERD kerap menyebabkan penderitanya mengalami gejala mual, begah, nyeri, pusing, dan sensasi terbakar di dada saat kambuh.

Keadaan ini biasa disebut dengan refluks asam di mana asam dari dalam perut mengalir naik ke kerongkongan.

Asam yang bergerak naik tersebut dapat mengiritasi dan meradang ke jaringan di dalam esofagus, mulai dari lambung ke dada hingga tenggorokan.

Oleh karena itu, penderita GERD perlu selektif untuk makan atau minum.

Beberapa makanan dan minuman yang dilarang untuk mereka, seperti kopi, cokelat, mint, dan alkohol.

Itu semua perlu dihindari untuk mencegah kekambuhan.

Sebagai gantinya, kamu dapat mengonsumsi banyak buah-buahan untuk meredakan asam lambung kumat.

Apa saja buah-buahan yang tepat untuk penderita asam lambung?

Simak artikel di bawah ini.

Macam buah-buahan untuk meredakan asam lambung Kamu dapat mengonsumsi buah-buahan yang bersifat basa dan tidak terlalu asam.

Semakin tinggi kandungan pH buah tersebut, maka akan semakin aman dikonsumsi oleh penderita asam lambung.

Berikut ini beberapa buah yang baik untuk penderita asam lambung yang dapat kamu jajal:

Pisang

Melansir American Association of Retired Persons, pisang termasuk ke dalam buah rendah asam yang memiliki sumber potasium, serat, vitamin C, antioksidan, dan fitonutrien.

Serat dalam pisang meningkatkan pencernaan dan membantu menetralkan asam lambung dengan melapisi lapisan esofagus yang teriritasi.

Kandungan pektin pada pisang juga bermanfaat untuk membantu menjaga makanan mengalir dengan baik melalui saluran pencernaan.

Hal ini dapat membantu kamu merasa kenyang lebih lama, sehingga kecil kemungkinannya untuk makan berlebihan.

Kurma

Melansir Health Central, kurma menjadi salah satu buah-buahan untuk asam lambung selanjutnya.

Buah kurma ini relatif rendah asam.

Kamu dapat menikmati buah kurma secara langsung atau dengan cara dijadikan sebagai topping smoothie.

Melon

Buah selanjutnya adalah melon.

Melon berpotensi aman untuk dikonsumsi penderita asam lambung karena kandungan asamnya relatif rendah.

Kamu dapat mengonsumsi melon secara langsung atau dibuat jus buah untuk asam lambung.

Pepaya

Melansir NDTV Food, buah pepaya memiliki kandungan tinggi vitamin K, beta-karoten, kalsium, dan vitamin A.

Pepaya juga termasuk ke dalam buah dengan skala pH tinggi, yang artinya rendah asam dan bersifat basa.

Selain itu, pepaya mengandung enzim yang disebut papain, yang membantu meningkatkan pencernaan dan mengurangi rasa terbakar karena asam lambung.

Buah persik

Baik nektarin maupun buah persik mengandung vitamin esensial dan sifat antioksidan.

Buah kecil berbulu halus ini mengandung kalsium, zat besi, magnesium, vitamin A, vitamin B6, vitamin B12, dan vitamin C.

Buah ini juga memiliki pH tinggi, sehingga aman untuk kamu yang menderita refluks asam.

Buah kelapa

Buah kelapa telah dikaitkan dengan beberapa manfaat kesehatan, termasuk baik untuk dikonsumsi oleh penderita asam lambung karena buah ini paling tidak asam.

Air kelapa tanpa pemanis bisa juga menjadi pilihan bagus lainnya bagi penderita refluks asam atau GERD.

Minuman ini merupakan sumber elektrolit seperti potasium yang membantu meningkatkan keseimbangan pH dalam tubuh, di mana hal tersebut sangat penting untuk mengelola refluks asam.

Apel

Melansir Healthline, apel adalah sumber kalsium, magnesium, dan potasium yang baik.

Mineral alkali tersebut dapat membantu meringankan gejala refluks asam bagi kamu yang sering asam lambungnya kambuh.

Apel juga mengandung vitamin A, C, D, B16, dan B12 yang dapat meningkatkan pencernaan yang sehat dan pergerakan usus yang teratur.

Hal tersebut juga berpengaruh untuk mengurangi asam dan menenangkan lambung.

Buah beri

Buah selanjutnya yang dapat dikonsumsi oleh penderita asam lambung, yaitu buah beri.

Buah beri ini meliputi blackberry, raspberry, dan stroberi.

Buah beri baik untuk penderita asam lambung karena memiliki tingkat antioksidan yang tinggi.

Buah ini juga memiliki pH yang tinggi dan baik dikonsumsi untuk kamu yang menderita refluks asam

Buah pir

Buah pir untuk asam lambung dapat dikonsumsi secara teratur karena memiliki kandungan asam yang relatif rendah.

Buah pir juga mengandung tinggi vitamin B6 yang bermanfaat untuk meringankan gejala refluks asam seperti rasa mual parah.

Buah naga

Melansir Foodchamps, buah naga memiliki nilai pH yang tinggi dan mengandung mineral seperti kalsium dan magnesium yang meningkatkan kadar pH darah.

Buah ini juga rendah gula dan dapat dicerna tanpa memicu produksi asam lambung berlebihan.

Dalam satu cangkir buah naga bisa mengandung 7 gram serat.

Serat bermanfaat untuk menyerap cairan di saluran pencernaan, sehingga mencegah asam lambung naik ke kerongkongan.

Buah ara

Buah ara bisa dikonsumsi oleh penderita asam lambung karena mengandung gula alami, mineral, potasium, kalsium, serat, dan zat besi.

Kandungan serat dalam buah ara juga dapat membantu pergerakan usus dan gangguan pencernaan.

Itu dia pemaparan mengenai buah-buahan untuk meredakan asam lambung yang dapat kamu coba di rumah.

Buah-buahan ini bersifat mendukung pengobatanmu untuk meredakan gejala penyakit dan mengurangi risiko terjadinya kekambuhan.

Namun, buah-buahan di atas tidak dimaksudkan untuk menggantikan fungsi obat-obatan yang mungkin telah diresepkan oleh dokter.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul “11 Buah-buahan untuk Asam Lambung Agar Tidak Mudah Kambuh”

(*)

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World